Ingin Balikan, WNI di Jepang Bobol Asrama dan Cekik Mantan Pacar
WNI ditangkap pada tanggal 5 Mei malam usai membobol asrama dan menyerang mantan pacarnya di Kota Aso.

Seorang WNI bernama Muhammad Nur Hollis (29), ditangkap polisi Jepang pada malam 5 Mei setelah membobol sebuah asrama perusahaan di Kota Aso, Prefektur Kumamoto. Hollis diduga menerobos masuk dan menyerang seorang wanita, yang ternyata adalah mantan pacarnya sendiri.
Menurut laporan, Hollis masuk ke asrama sekitar pukul 8:30 malam lewat jendela ceruk. Korbannya adalah seorang wanita berusia 20-an yang berstatus sebagai peserta pelatihan teknis dan tinggal di asrama tersebut. Begitu berada di dalam, Hollis mencekik dan menampar wanita itu, hingga membuat korban panik dan langsung menghubungi petugas keamanan perusahaan. Petugas pun segera menghubungi polisi, yang datang dan menangkap Hollis di tempat kejadian.
Saat diperiksa, Hollis mengaku hanya ingin bertemu mantan kekasihnya karena ingin memperbaiki hubungan. Meski mengakui sebagian besar tuduhan, ia membantah telah menampar korban. Namun, polisi menduga aksinya tersebut merupakan bentuk tekanan agar korban mau kembali menjalin hubungan dengannya.
Kini, Hollis tengah diselidiki atas dugaan penyekapan dan penyerangan. Kasus ini menjadi salah satu pengingat bahwa hubungan yang tidak sehat bisa berbuntut pada tindak kriminal, apalagi jika disertai obsesi dan kekerasan.
sumber: yahoonews
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang