KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

JETRO: Indonesia Punya Potensi di Bidang Kreatif

Penerbit doujin asal Jepang, Doudoujin beberapa waktu lalu mengunjungi kantor JETRO (The Japan External Trade Organization) di Jepang, tepatnya pada 22 Desember yang lalu. Pada kunjungan tersebut JETRO membicarakan tentang potensi Indonesia di bidang kreatif.

Dalam unggahan yang mereka posting di Twitter, Doudoujin membagikan foto daftar karya-karya doujin buatan kreator asal Indonesia yang mereka beli di Comifuro 17. Salah satunya adalah Apple to Orange karya Benishoga.

BACA JUGA: Comifuro 17 Dihadiri Pembuat Doujin Asal Jepang

Beberapa waktu lalu, pihak Doudoujin mengunjungi Indonesia untuk membuka booth di event Comifuro 17 pada 16-17 Desember lalu. Dalam kesempatan tersebut, mereka telah membeli berbagai karya kreator Indonesia dan terkesan dengan atmosfer di Indonesia.

JETRO sendiri merupakan badan organisasi yang terkait dengan pemerintah Jepang, yang bekerja untuk mempromosikan hubungan perdagangan dan investasi antara Jepang dengan negara-negara lain di dunia. Selain di Jepang, JETRO telah membuka kantor nya di berbagai negara, salah satunya di Indonesia.

Didirikan di Jepang pada tahun 1958 untuk mempromosikan ekspor dari Jepang ke negara lainnya. JETRO Indonesia didirikan setahun setelahnya, yaitu 1959 dengan tujuan meningkatkan hubungan bilateral antara Jepang dan Indonesia.

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: X Doudoujin

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang