KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Main Claw Machine di Jepang Bisa Auto-Win?

Mungkin Titipers sudah sering bermain dengan Claw Machine atau mesin capit di area bermain di mall ataupun di pusat taman bermain di kota kalian. Mesin capit memang menawarkan hadiah yang menarik. Mulai dari permen, camilan, boneka, bahkan alat elektronik.

Tapi mesin capit terkenal akan kesulitannya saat dimainkan. Tak jarang saat barangnya berhasil diangkat, capitnya tidak mencengkram dengan kuat. Tentunya membuat kesal kan, Titipers? Pasti sangat menyenangkan dan menguntungkan apabila ada claw machine yang bisa menjamin kemenangan pemainnya.

 UFO CATCHERS DENGAN JAMINAN PEROLEHAN HADIAH 

Well, sebuah fakta menarik yang harus Titipers tahu, Jepang adalah surganya mesin capit dengan berbagai hadiah yang menarik. Para warga Jepang menyebut nya sebagai UFO Catchers. Setiap tempat memiliki beberapa UFO Catchers yang bisa dimainkan dan memiliki beberapa ketentuan yang menjamin perolehan hadiah bagi para pemainnya.

Salah satu tempatnya terdapat di area Namco Arcade di pusat perbelanjaan Vivre, Yokohama. UFO Catchers yang ada di sini layak untuk dicoba. Mesin-mesinnya bertuliskan フリープレイ yang berarti “Gratis untuk dimainkan”. Sebuah kata ajaib yang membuat orang tertarik untuk mencoba. Namun untuk mengoperasikan mesinnya, tetap harus memasukkan koin sesuai dengan informasi yang tertera pada mesin.

 FREE PLAY MODE 

Titip Jepang-Claw Machine di Jepang Bisa Auto-Win

Tulisan フリープレイ (Free Play) akan diikuti dengan keterangan 回連続失敗? yang berarti “Repeated Failures” serta berapa kali percobaan gagal yang dilakukan. Titipers seakan dituntut oleh mesin untuk terus mencoba sampai mendapat hadiahnya. Setiap percobaan akan dihitung oleh mesin. Let’s say kita sudah mencobanya 10 kali. Di percobaan selanjutnya pemain akan diberi kesempatan untuk melakukan Free play Mode. Di mode ini, pemain dapat terus mencoba untuk memenangkan hadiahnya tanpa memasukkan uang koin sepeserpun.

Untuk sekali bermain, mesin UFO Catchers spesial ini mematok harga 100 yen. Diisi dengan beberapa hadiah yang nominal aslinya lebih kecil daripada mesin-mesin yang lain. Meskipun begitu, free play mode  ini juga memiliki batas waktu selama 60 detik jika ada percobaan yang gagal. Kemudian pemain harus memasukkan koin lagi atau menekan tombol continue jika ingin melanjutkan mode bermain gratis.

Ternyata masih banyak yang berbaik hati untuk memprogram mesinnya agar pecinta UFO Catchers bisa menikmati keseruan dan mendapatkan hadiahnya tanpa merasa kecewa. Sisi baiknya adalah kita tetap bisa mendapatkan hadiah menarik seperti merch dari Tokyo revengers, Sumikkogurashi, Super Mario dan masih banyak lagi tanpa harus mengeluarkan banyak uang.

Sungguh menarik yaa, hihihi. Bagaimana Titipers, tertarik untuk mencoba mesin “dermawan” ini ??

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: soranews24 

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang