KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

6 Menu Baru Gerai Makanan dan Restoran di Ghibli Park

Camilan lezat baru di Gerai Makanan dan Restoran di Ghibli Park akan membuat pengunjung tetap merasa sejuk di musim panas Jepang yang menyengat.

Penantian panjang selama 7 tahun akhirnya usai, saat Ghibli Park di prefektur Aichi akhirnya resmi di buka sepenuhnya tahun ini. Kini, serangkaian menu baru telah ditambahkan ke gerai makanan dan restoran di Ghibli Park untuk menambah semarak situasi taman, salah satunya adalah toko roti Gutiokipanja milik Kiki di area Valley of Witches.

Di desain sesuai dengan toko roti dalam film Kiki’s Delivery ServiceTitipers akan menemukan Rice Curry Croquette baru seharga ¥480 yen. Menu baru ini dirancang dengan cerdik agar disukai oleh para Soot Sprite.

Satu lagi restoran di area Valley of Witches yang mendapatkan tambahan menu, Flying Oven. Restoran yang fokus menyajikan masakan Eropa ini menambahkan sarapan ala Inggris ke dalam menu weekends and Holiday-nya. Bacon dan telur yang disajikan akan mengingatkan para penggemar pada hidangan dalam Howl’s Moving Castle.

menu baru Restoran di Ghibli Park

Sementara Transcontinental Flight Cafe, yang terletak di Grand Warehouse, memiliki tambahan menu yang terinspirasi oleh “makanan yang dimakan pilot jarak jauh dengan satu tangan saat menerbangkan pesawat”Sandwich Pad Thai adalah menu sandwich waktu terbatas, yang dirancang untuk membuat pengunjung kafe merasa telah mendarat di negara yang berbeda. Cukup merogoh kocek ¥850 yen, dan Titipers dapat mencicipi hidangan dengan sentuhan manis Porco Roso tersebut.

Kafe ini juga akan menambahkan empat rasa baru ke jajaran gelatonya di musim panas kali ini — cassata, lemon, mangga, dan cokelat, Ada enam dari 10 rasa yang akan tersedia setiap harinya, sehingga pengunjung tidak akan tahu rasa apa saja yang akan tersedia di menu hari itu. Tapi, pihak taman telah mengungkap bahwa setidaknya ada satu rasa baru yang akan tersedia setiap harinya. Gelato dengan satu pilihan rasa dijual dengan harga ¥550 sementara gelato dua rasa dijual dengan harga ¥900 yen.

Terakhir, para pengunjung kafetaria bertema Jepang, Rotunda Kazagaoka, yang terletak di pintu masuk utama taman, akan menikmati tidak hanya satu hidangan baru tapi dua! Kafetaria ini menawarkan Pure Ice Chazuke – Shrimp Tempura dan Pure Shaved Ice – Kurumi Mochi yang menyegarkan.

Chazuke umumnya berupa teh hangat yang dituangkan di atas nasi, tetapi chazuke di kafetaria ini memiliki sentuhan musim panas yang membuatnya berbeda dengan chazuke pada umumnya. Chazuke ala Rotunda berupa es serut yang ditumpuk di atas bola nasi onigiri, disajikan dengan telur rebus, rumput laut, dan udang tempura berbumbu di sampingnya.

Sementara hidangan Pure Shaved Ice – Kurumi Mochi tampak menggiurkan. Hidangan es gurih ini dilengkapi dengan hidangan manis berisi bola mochi shiratama dengan kenari dan pasta kedelai zunda di bawah tumpukan es serutnya. Sungguh hidangan yang menyegarkan bukan Titipers? Kedua hidangan baru ini sudah pasti akan membantu para pengunjung taman melawan panas setelah menjelajahi kemegahan Ghibli Park. Keenam menu baru yang disebutkan tersebut sudah tersedia sejak tanggal 17 Juli 2024 dan akan berakhir pada akhir bulan September mendatang. Jadi, tunggu apa lagi. Persiapkan tiket ke Jepang mu buat menikmati libur musim panas di Jepang.

BACA JUGA: Segera Dibuka! Toko dan Restoran Baru Kawasan Witch’s Valley di Ghibli Park, Psst.. Ada Toko Rotinya Lho

BACA JUGA: Harga Tiket Ghibli Park Aichi di Jepang Tahun 2024 (Update Info Terbaru)

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

sumber: soranews
sumber gambar; prtimes

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang