KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Terinspirasi dari Warna Wine dan Aroma Bunga, ORIGAMI Japan Ciptakan Dripper Air S Purple

Menyeduh kopi sendiri dengan Dripper Air S Purple dari ORIGAMI Japan di rumah merupakan momen yang menyenangkan

Saat ini, kopi merupakan minuman populer di semua kalangan masyarakat. Banyak tempat di seluruh dunia yang saat ini menyajikan minuman satu ini, dari warung kecil di pinggir jalan hingga restoran bintang atas. Namun, menyeduh kopi sendiri menjadi sebuah kenikmatan tersendiri. Merespon tingginya minat penyeduh terhadap trend seduh manual, ORIGAMI Japan menciptakan Dripper Air, alat seduh dengan bentuk kerucut dan memiliki 20 lipatan yang terinspirasi dari seni melipat kertas Jepang (origami) yang didesain oleh Yasuo Suzuki.

blog-ORIGAMI Japan ciptakan dripper air s purple-8

ORIGAMI Japan merupakan brand yang lahir dari keinginan para barista. Didirikan di kota Mino, Prefektur Gifu yang terkenal dengan sejarah panjang mengenai pembuatan keramiknya.

ORIGAMI Japan mengutamakan kegunaan, bertujuan untuk menjadi alat praktis bagi para barista yang mudah dipegang, kokoh, dan memiliki desain yang halus namun canggih. Di atas segalanya, yang terpenting adalah membuat kopi menjadi lebih nikmat.

Kualitas yang stabil menjadi salah satu alasan mengapa ORIGAMI diunggulkan dalam kompetisi. Contohnya adalah produk dripper yang dikenal banyak khalayak setelah digunakan dalam kompetisi kopi dunia, ketika Jia Ning Du menggunakannya untuk memenangkan World Brewers Cup 2019 di Boston.

Saat ini, Origami Japan memiliki 2 jenis material yang digunakan dalam pembuatan produknya. Porselen Mino (keramik) asli, dan resin AS (versi plastik, disebut Air). Fitur paling menarik dari produk yang terbuat dari resin AS ini adalah ringan dan tangguh. Selain itu, karakteristik resin AS yang dapat mencegah air panas kehilangan suhunya berguna untuk menstabilkan tetesan pada tingkat yang lebih tinggi.

ORIGAMI Japan berhasil menciptakan hampir semua jenis produk yang digunakan untuk metode seduh manual, mulai dari dripper, holder, server, mug, cup hingga cupping spoon dan cupping bowl. Tersedia dalam berbagai pilihan warna sehingga Titipers bisa memilihnya sesuai dengan konsep yang diinginkan.

blog-ORIGAMI Japan ciptakan dripper air s purple-7

Salah satu jenis produk ORIGAMI Japan yang paling banyak diminati adalah dripper, baik yang terbuat dari keramik Mino maupun dari resin AS. Kedua versi tersebut hadir dalam warna berbeda, dan tersedia dalam dua pilihan ukuran untuk versi keramik Mino, yaitu ukuran S dan M.

Baru-baru ini, ORIGAMI Japan merilis Dripper Air ukuran S dengan warna ungu. Dripper ini akan dirilis pada tanggal 3 Januari 2024 (hanya online dan terbatas), kemudian akan dirilis kembali pada tanggal 31 Januari 2024 untuk penjualan umum.

blog-ORIGAMI Japan ciptakan dripper air s purple-1

blog-ORIGAMI Japan ciptakan dripper air s purple-2 blog-ORIGAMI Japan ciptakan dripper air s purple-4

ORIGAMI Japan percaya bahwa ada hubungan erat antara karakteristik yang melekat pada kopi dan peralatan yang digunakan untuk menyeduhnya, terlebih pada warnanya. Warna ungu pada produk kali ini terinspirasi dari “Aroma bunga dan rasa aromatik dari anggur, kismis hitam, dan kismis” dan “Kopi dengan rasa yang halus dan terfermentasi, terkadang seperti wine.”

[ux_product_flip ids=”297309″]

Produk Dripper Air S Purple ini dapat Titipers pesan melalui TITIP JEPANG dengan harga Rp 345.000 (stok terbatas).

Ikuti terus berita-berita terbaru di kanal Titip Jepang. Yuk baca artikel lainnya lainnya di sini!

sumber: origami

Jangan lupa ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang