Manga BL Kabe Koji Karya Kazuki Minamoto Mendapat Adaptasi Live Action
Asahi Broadcasting Corporation mengumumkan pada hari Kamis bahwa mereka memproduksi live action Kabe Koji yang merupakan singkatan dari Kabe Sa Dōjin Sakka no Nekoyashiki-kun wa Shōnin Yokkyū o Kojiraseteiru (Popular Indie Creator Nekoyashiki is Making His Yearning for Approval Worse). Diadaptasi dari manga karya Kazuki Minamoto bergenre BL (Boys Love), live action itu akan dibintangi Kōdai Matsuoka dan Masaki Nakao, dan akan tayang perdana pada bulan Oktober.
Tatsunori Satō akan menjadi salah satu sutradara untuk pertunjukan tersebut. Shinya Hokimoto yang menulis naskahnya.
Manga berpusat pada hubungan antara mangaka Kōniku-sensei (nama asli Mamoru Nekoyashiki), dan anggota grup idola pria populer Issay (nama asli Issei Kazama). Nekoyashiki populer di acara manga doujin indie, dan dia menggunakan popularitasnya agar bisa memenuhi ambisinya terhadap keinginan untuk diterima oleh publik. Dia bertemu kembali dengan teman masa kecilnya Issei di salah satu acara tersebut, setelah terpisah satu sama lain selama lima tahun. Istilah “kabe sa” dalam judulnya adalah kependekan dari “circle kabe” (circle dinding) — istilah slang untuk grup manga doujinshi atau “circle” yang cukup populer untuk stand mereka yang ditempatkan di samping dinding konvensi, untuk kemudahan pengelolaan barisan stand.
Minamoto meluncurkan manga ini di situs web Comic Ryū milik Tokuma Shoten pada tahun 2020, dan masih berlanjut hingga sekarang. Tokuma Shoten akan menerbitkan volume keempat pada 13 Juni.
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Sumber: animnewsnetwork
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang