KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Vinland Saga Dapatkan Adaptasi Stage Play

Kodansha mengumumkan pada hari Sabtu (13/1) bahwa manga karya Makoto Yukimura, Vinland Saga dapatkan adaptasi stage play (drama panggung) dengan judul Butai “Vinland Saga” ~Umi no Hate no Hate-hen~ (Vinland Saga the Stage: At the End of the End of the Ocean), dan Butai “Vinland Saga” ~Eiyū Fukkatsu-hen~ (Revival of the Hero).

Drama panggung ini akan dipentaskan secara bersamaan di Tokyo di Kokumin Kyōsai coop Hall / Space Zero mulai tanggal 19-29 April. Butai ” Vinland Saga ” ~Umi no Hate no Hate-hen~ ceritanya akan berpusat pada Thorfinn, dan Butai ” Vinland Saga ” ~Eiyū Fukkatsu-hen~ ceritanya akan berpusat pada Canute. Setiap judul akan memainkan sebanyak delapan pertunjukan.

Daisuke Nishida menulis naskah dan mengarahkan dramanya.

Drama panggung akan dibintangi:

  • Shōhei Hashimoto sebagai Thorfinn
  • Ryō Kitamura sebagai Canute
  • Seijiro Nakamura sebagai Thor
  • Takeshi Hayashino sebagai Thorkell
  • Ryoko Isogai sebagai Bjorn
  • Yojiro Murata sebagai Floki
  • Saaya Yamasaki (hanya muncul dalam drama yang berpusat pada Thorfinn) sebagai Ylva
  • Hiroto Sakuma sebagai Ragnar
  • Kohei Hayashida sebagai Willibald
  • Yasuhisa Katō sebagai Asgeir
  • Takurō Sawada sebagai Atli
  • Tatsuhiro Honma sebagai Telinga
  • Yuki Kakikawa sebagai Halfdan
  • Takashi Hagino sebagai Askeladd

Ikuti terus berita-berita terbaru di kanal Titip Jepang. Yuk baca artikel lainnya lainnya di sini!

sumber: animenewsnetwork

Jangan lupa ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang