KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

10 Lagu Hoshimachi Suisei Terbaik yang Wajib Titipers Dengar

TITIP JEPANG - HOSHIMACHI SUISEI - SUISEI HOSHIMACHI - HOLOLIVE  - SUISEI VTUBER  - BIBBIDIBA SUISEI  - BIBIDEBA SUISEI - LAGU SUISEI TERBAIK - GHOST - STELLAR STELLAR

Jika Titipers ditanya siapa penyanyi terbaik dari Hololive, maka pasti salah satu jawabannya adalah Hoshimachi Suisei. VTuber yang awalnya debut sebagai VTuber indie ini, yang kemudian masuk ke Hololive dan menjalani karirnya sebagai Virtual Idol yang sampai sekarang menjadi sangat terkenal, bukan hanya di Jepang, tetapi di seluruh dunia. Bagaimana tidak, bukan hanya sukses melakukan live tour domestik pertamanya di Saitama Super Arena pada 14 November 2024 kemaren, Suisei juga mengumumkan akan melakukan konser di Nippon Budokan pada 2025 nanti. Kepopuleran Hoshimachi Suisei ini terus meningkat tiap harinya, dimana dengan suara nyanyiannya yang merdu menciptakan lagu-lagu orisinal yang enak didengar.

Pada artikel ini, Mimin akan memberikan 10 daftar lagu Hoshimachi Suisei yang dijamin bikin Titipers nagih buat dengerinnya. Tertarik? Berikut penjelasannya!

10. Michizure

Di nomor sepuluh ada lagu yang berjudul Michizure. Lagu Hoshimachi Suisei yang satu ini diketahui dirilis 22 Maret 2023. Di YouTube sendiri telah mendapatkan 6,7 juta penayangan, serta merupakan lagu kedua yang Suisei bawakan di the First Take. Lagu orisinal satu ini masuk ke dalam album keduanya bernama “SPECTER” dan merupakan hasil kolaborasi dirinya dengan salah satu penulis lagu terkenal yaitu Ayase (YOASOBI).

Lagu Hoshimachi Suisei yang satu ini menceritakan perjalanan hidup seseorang yang dipenuhi dengan kesendirian, perjuangan, dan keraguan, tetapi juga tentang menemukan sosok yang dapat berbagi jalan hidup dengannya. Lagu ini menyampaikan perjuangan untuk mendapat imbalan yang sepadan dari kerja keras dan memiliki pesan untuk terus melangkah sesulit apapun itu. Lagu ini cocok untuk Titipers yang merasa sedang berjuang dan ingin menemukan kekuatan melalui kebersamaan.

9. Andromeda

Selanjutnya ada lagu yang berjudul Andromeda, lagu orisinal yang pernah Suisei bawakan di Solo Live pertamanya yang rilis pada 29 September 2021 dan menjadi single kesembilan yang masuk ke dalam album pertamanya bernama “Still Still Stellar“, yang berhasil masuk ke peringkat 6 di Oricon Albun Chart. Lagu ini diproduksi oleh Koyama Hidekazu, seorang musisi dari grup CIVILIAN dan juga seorang Vocaloid P. Di YouTube sendiri, lagu ini telah mendapatkan 4,5 penayangan.

Andromeda merupakan lagu Hoshimachi Suisei yang menceritakan tentang perjalanan karirnya selama menjadi Virtual Youtuber. Di lagu ini digambarkan sebagai sebuah bintang yang bersinar terang di langit malam, yang berusaha untuk menunjukkan cahayanya kepada orang-orang, dimana akhirnya ditemukan oleh seseorang yang memuji cahayanya. Hal ini merepresentasikan perjuangan Suisei di awal karirnya sebagai VTuber yang saat baru debut tidak terlalu populer. Akhirnya perjuangannya itu terbalaskan setelah bertahun-tahun yang dimana ia sekarang memiliki banyak fans dari seluruh penjuru dunia.

8. Kakero

Di nomor delapan ada lagu berjudul Kakero. Kakero merupakan lagu Hoshimachi Suisei kedua belas yang masuk ke dalam album pertamanya “Still Still Stellar“. Lagu ini merupakan kolaborasi Suisei dengan Mikito P, Vocaloid P yang terkenal akan lagu-lagunya seperti Roki, Shoujo Rei, I-aru Fanclub, dan lainnya. Di YouTube sendiri, lagu ini dirilis pada tanggal 7 Agustus 2021 dan telah mendapatkan 9,2 juta penayangan.

Kakero memiliki lirik yang melankolis dimana menceritakan perjuangan untuk move-on dan meninggalkan masa lalu. Arti dari judulnya sendiri “Kakero” adalah berlari, yang menjadi simbol untuk terus melangkah maju. Walaupun memiliki lirik yang melankolis, tetapi melodi dari lagu ini sendiri sangat energetik dan dinamis, menyiratkan perjuangan tanpa henti untuk terus berjalan ke depan.

7. Tenkyuu, Suisei wa Yoru wo Mataide

Di nomor tujuh ada lagu orisinal Suisei yang berjudul Tenkyuu, Suisei wa Yoru wo Matadaite. Lagu Hoshimachi Suisei yang satu ini merupakan lagu orisinal kedua yang ia rilis setelah “Comet“, yang dimana kedua lagu ini merupakan lagu orisinal Suisei sebelum masuk ke Hololive, saat ia masih menjadi VTuber indie. Lagu ini diproduksi oleh Kitani Tatsuya, musisi yang terkenal akan lagunya seperti Ao no Sumika, Moonthief, Fatal, dan lainnya. Di YouTube sendiri, lagu Tenkyuu ini dirilis pada 22 Maret 2019 dan berhasil mendapatkan 16,5 juta penayangan, menandakan bahwa sebelum masuk Hololive pun, Suisei berhasil menciptakan masterpiece dengan suara nyanyiannya.

Lagu Hoshimachi Suisei satu ini menceritakan perjalanan dan perjuangan seseorang yang ingin mencapai impiannya, meskipun menghadapi berbagai rintangan dan kesulitan. Liriknya menggunakan banyak metafora, terutama terkait langit malam, bintang, dan galaksi, yang mencerminkan tema harapan, kesendirian, dan pencarian jati diri. Judul lagu ini mengambil kata “Suisei“, yang berarti “komet” dalam bahasa Jepang, menggambarkan sebuah perjalanan unik yang penuh energi, tetapi juga cepat berlalu. Hal ini mencerminkan introspeksi tentang siapa kita dan jejak apa yang akan kita tinggalkan di dunia.

6. NEXT COLOR PLANET

Di nomor enam ada lagu yang berjudul NEXT COLOR PLANET. Lagu ini merupakan lagu orisinal ketiga dari Hoshimachi Suisei, serta lagu orisinal pertamanya saat berada di Hololive. Lagu satu ini juga masuk ke dalam album pertamanya “Still Still Stellar“. Di YouTube sendiri, NEXT COLOR PLANET dirilis pada 22 Maret 2020 dan telah mendapatkan 20 juta penayangan. MV dari lagu ini juga sangat menarik, dimana Titipers dapat melihat keimutan dari Suisei yang menari dan berpose dengan model 3D barunya.

Berbeda dengan daftar lagu sebelumnya, lagu Hoshimachi Suisei satu ini memiliki vibe yang sangat positif dan optimisme. Liriknya mengungkapkan perjalanan Suisei sebagai seorang artis dan impiannya untuk terus bersinar di dunia hiburan, sambil membawa warna baru ke dunia. Kata “NEXT” pada judulnya menyiratkan bahwa perjalan Suisei sebagai idol akan terus berlanjut ke ranah yang baru, yaitu Hololive.

5. Soirèe

Selanjutnya di nomor lima ada lagu berjudul Soirèe. Lagu ini masuk ke dalam album kedua dari Suisei yaitu “SPECTER“. Lirik dari lagu ini ditulis oleh nanahoshi orchestra dan komposer musik nya adalah Takashi Iwami. Di YouTube sendiri, Soirèe dirilis pada tanggal 25 Agustus 2023 dan telah mendapatkan 22,5 juta penayangan. Di MV lagu ini diperlihatkan Suisei yang menari dengan memakai semua kostum 3D-nya yang berganti-ganti tiap adegannya.

Lagu Hoshimachi Suisei satu ini memiliki nuansa elektronik dan pop yang kental, dengan melodi yang dinamis dan vokal Suisei yang kuat serta penuh emosi. Pitch dari lagu ini yang naik turun layaknya roller coaster, membuat Soirèe menjadi salah satu lagu orisinal Hololive yang sulit untuk dinyanyikan. Lirik lagu ini cenderung puitis dan penuh metafora, menggambarkan perasaan kebebasan, keraguan, dan kegembiraan dalam perjalanan hidup.

4. Requiem

Di nomor empat ada lagu kolaborasi antara Kanaria dengan Hoshimachi Suisei yang berjudul Requiem. Lagu ini merupakan lagu orisinal dari Kanaria, seorang musisi dan Vocaloid P yang terkenal akan lagunya seperti King, Envy Baby, Identity, dan lainnya, yang dimana ia berkolaborasi dengan Suisei, menghasilkan lagu yang luar biasa. Di YouTube sendiri lagu ini dirilis di kanal milik Kanaria pada tanggal 14 April 2023 dan telah mendapatkan 29 juta penayangan.

Perpaduan antara suara powerful dari Suisei dan vocal tinggi dari Kanaria yang di mix dengan sempurna, menjadikan lagu ini terdengar sangat balance dan enak didengar. Liriknya penuh metafora dan simbolisme, ciri khas dari Kanaria. Terdapat kata-kata yang menggambarkan rasa sakit, kerinduan, dan harapan yang ambigu, sehingga memberi ruang interpretasi yang luas.

3. GHOST

Di nomor tiga adalah lagu berjudul GHOST. Jika Titipers sering menonton Suisei, sudah pasti tau tentang lagu ini. Merupakan salah satu lagu peak di puncak karirnya Suisei, lagu ini pertama kali dinyanyikan saat 3D anniversary live dirinya pada 13 April 2021, yang kemudian dirilis dalam bentuk MV. Di YouTube sendiri, GHOST berhasil mendapatkan 28 juta penayangan.

Suisei mengakui bahwa lagu ini merupakan representasi dari kondisi para VTuber saat itu, dimana dunia maya masih belum terlalu familiar dengan sosok mereka dan seakan-akan VTuber saat itu menjadi “hantu” di internet. Suisei berharap, dengan adanya lagu ini, sosok para VTuber dapat lebih dikenal lagi di seluruh dunia, terutama di internet. Suisei berharap para VTuber yang berjuang di karirnya agar dapat terus melangkah maju dan perjuangan mereka dapat diapresiasi oleh banyak orang. Musiknya memiliki nada yang gelap namun kuat, mencerminkan konflik batin dan semangat untuk bangkit. Vokal Suisei yang emosional dan penuh tenaga berhasil membawa pesan lagu ini dengan sangat mendalam.

2. Stellar Stellar

Setelah mengguncangkan internet dengan lagu GHOST, 6 bulan kemudian Hoshimachi Suisei kembali membuat dunia maya terpana dengan lagu Stellar Stellar ini. Lagu orisinalnya hasil kolaborasi dengan TAKU INOUE ini diketahui dirilis baru pertama kali di YouTube pada 8 Oktober 2021 dan telah mendapatkan 43 juta penayangan. Lagu inipun yang membuat Suisei menjadi lebih dikenal oleh banyak orang, dan juga menjadi lagu yang berhasil membuatnya masuk ke dalam the First Take.

Dengan menggabungkan vokal powerful dari Suisei, dengan berbagai macam instrument seperti violin, trompet, cello, sax, dan lainnya, menjadikan lagu ini kaya akan harmoni. Lagu Hoshimachi Suisei satu ini menggambarkan semangat seseorang untuk mengejar impiannya, bahkan ketika jalannya terasa sulit atau tidak pasti. Ada tekad yang kuat untuk bersinar seperti bintang di langit. Stellar Stellar pun berhasil menjadi salah satu lagu yang masuk ke dalam album pertama Suisei “Still Still Stellar“.

1. BIBBIDIBA

Di nomor pertama di daftar tentu saja lagu orisinal Hoshimachi Suisei yang berjudul BIBBIDIBA. Lagu ini dinyanyikan pertama kali saat 3D 6th Anniversary Live dirinya pada 22 Maret 2024 yang kemudian dirilis dalam bentuk MV. Musiknya yang sangat catchy dan beatnya yang fancy membuat lagu ini meledak di internet, menjadikan lagu ini menjadi trend di seluruh sosial media. Bukan hanya itu, tarian yang dilakukan Suisei saat menyanyikan lagu ini juga tidak kalah keren dari lagunya sendiri, menjadikannya salah satu faktor kenapa BIBBIDIBA menjadi sangat populer di dunia maya.

Ditambah, MV dari lagunya sendiri memiliki unsur keunikannya sendiri, dimana footage real-live digabungkan dengan gambaran 2D, menambah poin menarik yang membuat lagu ini berada di peringkat pertama di daftar ini. Di YouTube sendiri, lagu ini telah berhasil mendapatkan 100 juta penayangan pada tanggal 15 November 2024 kemaren, menjadikannya lagu orisinal Hololive pertama yang mencapai views di angka tersebut, serta lagu orisinal VTuber kedua yang mencapai 100 juta view setelah Loli Kami Requiem milik Shigure Ui.

Sekian artikel dari 10 lagu Hoshimachi Suisei yang terbaik menurut Mimin. Sebenarnya masih banyak lagi lagu dari Virtual Idol satu ini yang menurut Mimin keren dan enak didengar. Bagaimana dengan Titipers, apakah ada lagu kesukaan Titipers dari Hoshimachi Suisei pada daftar di atas? Silahkan tinggalkan komentar yah!

Sumber: YouTube @HoshimachiSuisei, hololive.wiki

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang