Kaito Kuroba merupakah karakter utama dalam serial manga dan anime berjudul Magic Kaito. Ia adalah identitas asli Kaito Kid atau Kid si Pencuri yang terkenal. Karakter karya mangaka Aoyama Gosho ini kerap muncul dalam serial manga milik Gosho lainnya, Detective Conan. Tujuan Kaito Kuroba menjadi Kaito Kid adalah untuk menemukan pembunuh ayahnya yang merupakan Kaito Kid yang asli. Dengan menyamar sebagai Kaito Kid, dia mencari sebuah batu permata bernama Pandora yang diyakini sebagai batu keabadian dan juga barang incaran utama dari organisasi di balik kematian sang ayah. Hanya segelintir karakter yang mengetahui identitas asli Kaito Kid sebenarnya dan berikut adalah daftar karakter yang mengetahuinya.
BACA JUGA: Detective Conan: 9 Persamaan Shinichi Kudo dan Kaito KID
BACA JUGA: Mengenal Sosok Kaito Kid – Pencuri Ulung yang Kembali Muncul di Film Detective Conan ke-27
DAFTAR KARAKTER YANG MENGETAHUI IDENTITAS ASLI KAITO KID
1. Konosuke Jii
Konosuke Jii sebenarnya merupakan teman sekaligus asisten ayah Kaito, Toichi Kuroba. Dia juga mengetahui alter ego Toichi sebagai Kaito Kid dan mungkin membantunya dalam melakukan aksinya seperti dia membantu Kaito Kuroba saat ini.
Jii mengetahui identitas Kaito selama konfrontasi mereka di atap sebuah gedung. Saat itu, Jii salah mengira Kaito sebagai ayahnya, sementara Kaito mengenali Jii dari rekaman pertunjukan sulap ayahnya. Jii lantas memberi tahu Kaito alasan dibalik kematian ayahnya dan mengapa dia menyamar menjadi Kaito Kid, semata untuk memancing para pembunuh ayahnya. Setelah mengetahui hal itu, Kaito memutuskan untuk mengambil alih peran tersebut.
2. Akako Koizumi
Akako Koizumi merupakan penyihir berusia 17 yahun yang ahli dalam sihir hitam dan merah dan mencoba mencuri hati semua pria di dunia, namun selalu gagal menarik perhatian Kaito Kid. Akako mengetahui identitas Kaito sebagai Kaito Kid setelah cermin ajaibnya mengungkapkan bahwa hanya ada satu pria di Bumi yang mampu melawannya dan itu adalah Kaito Kid. Ketika Kaito menolak tawaran coklat Akako di Hari Valentine, Akako menyadari bahwa Kuroba pastilah Kaito Kid. Meskipun Kaito selalu menyangkal tuduhan Akako tetapi terkadang mendengarkan nasihat yang diberikan Akako kepadanya.
3. Ruby Jones
Ruby Jones, seorang penyelidik perusahaan asuransi Amerika yang sebenarnya adalah seorang pencuri Perancis terkenal bernama Chat Noir. Ruby memiliki motif utama untuk mengembalikan semua permata yang telah diciptakan mendiang ayahnya untuk istri Ken Mitsuishi.
Ruby mengetahui identitas asli Kaito Kid selama insiden pencurian Golden Eye. Dia menyamar sebagai penyelidik perusahaan asuransi Amerika yang bertugas mengamankan Golden Eye. Selama pencurian Golden Eye, Ruby berhasil menangkap Kaito Kid dan melepaskannya, tapi keberuntungan masih berpihak kepada Kaito Kid karena lampu yang tiba-tiba mati membuat orang lain belum sempat melihat wajah aslinya.
4. Chikage Kuroba
Identitas asli Chikage Kuroba sebenarnya adalah pencuri terkenal bernama Phantom Lady, yang dijelaskan oleh Sonoko sebagai pencuri besar yang dikenal sebagai wanita dua puluh wajah Era Showa. Kala itu, Chikage kerap memakai riasan horor dan sangat populer karena hanya menargetkan perusahaan besar dan individu yang sangat kaya dengan pendapatan tidak bermoral.
Dalam manga Magic Kaito diceritakan bahwa Chikage yang mengetahui alter ego mendiang suaminya mengetahui bahwa Kaito telah menemukan ruang rahasia Toichi untuk dirinya sendiri. Sementara dalam serial anime-nya, saat perjalanan ke Las Vegas, dia mengirimkan pesan video kepada putranya dan mengatakan bahwa dirinya tahu ia mungkin “akan sangat sibuk nanti”, menyiratkan bahwa ia tahu mengenai ruang rahasia Toichi, identitasnya, dan bahwa Kaito kemungkinan akan mengikuti jejak ayahnya sebagai Kaito Kid.
5. Prince Philipp Maximilian Du Ingram
Philipp muncul dalam episode 4 manga Magic Kaito. Putra tunggal Ratu Selizabeth dari Kerajaan Ingram ini sempat berbisik kepada Kaito menanyakan sebuah pertanyaan apakah dia adalah Kaito Kid atau bukan. Kemudian ketika di atas kereta, Philipp menemukan Kaito Kid yang tengah menunjukkan seluruh wajahnya.
6. Kaito Corbeau
Kaito Corbeau adalah seorang pencuri misrerius yang memakai pakaian yang sama dengan Kaito Kid dan visual yang mirip dengan Toichi. Diketahui dia mulai muncul di Las Vegas tak lama sebelum dia pergi ke Jepang untuk mencuri Midnight Crown. Dia mengetahui identitas asli Kaito Kid selama konfrontasi keduanya dan membicarakannya berdua dengan Chikage.
7. Saguru Hakuba
Saguru Hakuba adalah detektif remaja selain Shinichi Kudo dan Heiji Hattori. Namun, dia banyak melakukan pekerjaannya di Inggris dan Jepang serta mengklaim telah menyelesaikan lebih banyak kasus daripada Heiji. Dalam manga dan anime Magic Kaito tujuan utamanya adalah berhasil menangkap Kaito Kid. Sementara dalam anime spesial Magic Kaito, tujuan utama Saguru adalah menangkap si pembunuh, Spyder, dengan mengumpankan Kaito Kid.
Saguru pertama kali curiga terhadap identitas asli Kaito Kid setelah menggunakan alat analisa milik kakeknya pada sehelai rambut Kaito Kid dan menemukan bahwa hasil analisisnya cocok dengan Kaito Kuroba. Meskipun Saguru memiliki perencanaan yang matang untuk membuktikan bahwa Kaito adalah Kaito Kid, namun dia sering terperdaya oleh usaha Akako menutupi identitas Kaito dengan kerap berpakaian seperti Kaito Kid. Hal tersebut membuat dirinya bingung karena tidak mungkin ada dua Kaito di waktu dan tempat yang sama. Meskipun belum menemukan bukti pasti terkait identitas asli Kaito Kid, Saguru tetap meyakini bahwa Kaito adalah Kaito Kid yang asli.
Itulah 7 karakter dalam Magic Kaito yang mengetahui identitas asli Kaito Kid. Beberapa karakter lainnya seperti Aoko Nakamori dan ayahnya, Ginzo Nakamori, sebenarnya sudah mulai mencurigai identitas asli Kaito Kid yang sebenarnya, namun Kaito Kuroba selalu berhasil menipu keduanya.
BACA JUGA: Daftar 10 Karakter Terfavorit Detective Conan 2024 Versi Penggemar
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
sumber: detectiveconanworld
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang