Kamen Rider The Winter Movie: Gotchard and Geats Resmi Tayang di Bioskop Indonesia
Sebuah kabar membahagiakan hadir untuk para penggemar tokusatsu –khususnya Kamen Rider– di Indonesia. Film Kamen Rider musim dingin terbaru, yang merupakan crossover dari seri Gotchard dan Geats, yang berjudul Kamen Rider The Winter Movie: Gotchard and Geats Strongest Chemy Gotcha☆ Great Operation, dipastikan segera tayang di bioskop Indonesia. Hal ini dikonfirmasi oleh akun Instagram moxienotion pada Senin (03/06).
Lihat postingan ini di Instagram
Film tersebut mengikuti perjalanan Houtaro Ichinose dan teman-temannya dalam pencarian Chemy, tiba-tiba muncul monster misterius yang tampak sangat asing di hadapan mereka. Monster tersebut adalah Jyamato, villain dalam Kamen Rider Geats.
Secara mengejutkan Houtaro dan teman-temannya justru bertemu dengan Kamen Rider baru yang tidak mereka kenal. Mereka adalah Kamen Rider Geats, Tycoon, Buffa, dan Na-Go yang segera bertarung dengan monster-monster tersebut.
Akan tetapi, kemunculan tiba-tiba dari Monster Chemy level 10 bernama X-Wixard mengubah Kamen Rider Tycoon, Buffa, dan Na-Go menjadi makhluk chemy seperti Hopper 1 milik Houtaro. X-Wizard memberi sebuah tantangan kepada Houtaro dan Ukiyo Ace (Geats) serta teman-temannya untuk bermain dalam sebuah game sebagai syarat melepas kutukan chemy pada ketiga Kamen Rider lainnya. Game tersebut membagi mereka ke dalam beberapa kelompok yang harus mengumpulkan semua makhluk Chemy berlevel 10 di setiap 5 pintu yang mengarahkan mereka pada dunia yang berbeda-beda. Mampukah mereka menyelesaikan permainan tersebut dan membebaskan kutukan rekan mereka? Mari kita tunggu penayangannya di bioskop Indonesia untuk mengetahui jawabannya.
Kamen Rider The Winter Movie: Gotchard and Geats Strongest Chemy Gotcha☆ Great Operation disutradarai oleh Kyohei Yamaguchi berdasarkan naskah Hiroki Uchida dan Yuya. Sementara menanti tanggal tayang untuk film ini diumumkan, Titipers dapat menonton serial Kamen Rider Revice di RTV.
BACA JUGA: [UPDATE] Kamen Rider Revice Bakal Tayang di RTV Mei 2024
BACA JUGA: Trailer ke #2 Kamen Rider The Winter Movie Dirilis! Ada Form Baru Khusus Movie!
Ikuti terus berita-berita terbaru di kanal Titip Jepang. Yuk baca artikel lainnya lainnya di sini!
sumber: akun Instagram @moxienotions ; kaorinusantara
Jangan lupa ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang