Review Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen – Yokai Generasi Baru Berulah
“Ninja ninja ninja….☆” Kakuranger beraksi lagi nih di film Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen!
Dalam rangka merayakan 30 tahunnya serial Super Sentai Kakuranger, Toei membuat film berjudul Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen berdurasi 30 menit. Film ini baru saja tayang tanggal 4 Agustus lalu di Toei Tokusatsu Fan Club (TTFC).
Walau terbilang singkat dan biasanya perayaan serial tokusatsu terkesan biasa saja, namun film perayaan Kakuranger ini menunjukkan sesuatu yang sangat nostalgik sampai-sampai membuat mimin sangat senang melihatnya.
Langsung saja mimin bahas hal apa saja yang menarik tentang film selebrasi Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen.
YOKAI GENERASI BARU MUNCUL
Serial Super Sentai yang tayang pada tahun 1994 telah berumur 30 tahun dan cerita dari film Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen menceritakan lanjutan kepada kehidupan para Kakuranger setelah berhasil mengalahkan Raja Iblis. Para Yokai dan manusia telah hidup dengan damai. Namun, muncul sifat jahat manusia yang terbentuk melalui sosial media. Adanya sifat jahat tersebut, membuat para Yokai generasi baru mulai bergerak.
Kita diperkenalkan dengan Yokai generasi terbaru Yuki Onna, dan Kamaitachi. Keduanya merupakan antagonis dari cerita ini. Ditambah dengan Gabera yang membatu kedua yokai generasi terbaru ini. Mereka menunjukkan taringnya ketika kejahatan mulai terkumpul. Antagonis dari cerita Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen sangat menunjukkan sisi keremajaan mereka dengan meremehkan Kakuranger yang sudah tua ketika berada di medan pertempuran. Hal ini membuat antagonis cerita ini kurang menakutkan dan terkesan kurang cocok karena sifatnya yang seperti itu.
Ada juga Garo, pemeran tambahan untuk menambahkan bumbu dalam cerita Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen. Dia memiliki hubungan erat dengan para sentai, karena dia dibesarkan oleh Tsuruhime sejak kecil, kemudian Garo menjadi anak angkat dari Seikai. Aktor dari Garo adalah Motoki Omori vokalis dari Mrs. Green Apple, dia membawakan perannya sangat bagus lho… ternyata nggak hanya menyanyi saja, dia bahkan bisa berakting dengan baik.
Tapi siapa sih sebenarnya Garo sampai ditunjukkan di film ini?
BACA JUGA : Trailer Terbaru Film Ninja Sentai Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen
LAGU PEMBUKA YANG NOSTALGIK
Yap opening dari serial Kakuranger dibuat ulang di Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen. Lagu yang berjudul “Secret Kakuranger” dari Tu Chi Chen merupakan intro dari serial Ninja Sentai Kakuranger. Tentu saja grafiknya juga ditingkatkan beserta cuplikan yang muncul dalam openingnya. Kita juga ditunjukkan dengan penampilan Kakuranger di masa lalu, dan dibandingkan dengan penampilannya setelah dewasa. Setelah kalian mendengar dan melihat intro dari film ini, pasti kalian akan merasa senang dan bernostalgia
Tidak hanya opening saja yang dibuat ulang, ending atau outro yang berjudul “Ninja! Matenrou Kids” juga. Titipers harus menonton lagu penutupnya juga karena bisa melihat para pemeran Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen menari bersama.
Adanya lagu pembuka dan penutup yang dibuat ulang, membuat mimin senang dengan perlakuan selebrasi dari seri Tokusatsu yang dilakukan oleh Toei. Hal ini terasa sangat pantas untuk dilakukan. Semoga saja selebrasi lainnya bakalan dibuat semakin menarik lagi, tidak hanya pembuatan ulang pembuka dan penutup lagunya saja.
MUDAH UNTUK DITONTON
Titipers tidak harus menonton serial Ninja Sentai Kakuranger untuk menonton film Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen. Kalian akan dipandu oleh seorang narator dalam film ini. Sebelumnya narator telah ada sejak episode pertama serialnya. Di filmnya dia dibawa kembali supaya para penonton baru dapat menikmati film Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen.
Pada serialnya pemeran narator adalah Enjou Sanyuutei. Sayangnya, beliau telah wafat pada 2021 lalu dan digantikan oleh Hakuzan Kanda pada film ini.
Kalian akan dijelaskan secara singkat dan padat mengenai para karakter, dan kenapa para sentai di film ini melakukan suatu tindakan. Jadi kalian tidak akan bingung dengan jalan cerita Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen.
PENUH CANDAAN DERITA MENJADI PARUH BAYA
Sesuai dengan judulnya Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen, para Kakuranger telah mencapai umur lebih 40 tahun dan sedang mengalami krisis usia paruh baya. Mengingat lagi film Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen berlatar 30 tahun sejak serialnya selesai. Mereka harus bersusah payah untuk menjadi Kakuranger kembali karena sudah tua dan sulit untuk mempertahankan kekuatan fisik mereka. Sampai-sampai seluruh ninja sentai kita ini diledek ‘tua’ oleh para Yokai generasi baru. Walaupun candaannya mengarah ke kehidupan usia paruh baya, hal ini tidak kalah lucu dengan candaan sentai lainnya dan kalian dengan mudah memahami candaan ini.
Overall, titipers masih bisa menikmati film ini tanpa terlalu serius mengenai detailnya. Kalian akan dibantu dengan adanya peran announcer di film ini. Aksi Sasuke dan kawan-kawannya setelah 30 tahun sebagai Kakuranger sangat keren untuk ditonton dan grafiknya yang dinaikkan dibanding versi serialnya. Jika kalian suka dan pernah menonton serial kakuranger sebelumnya, mimin saranin tonton Kakuranger 30th Daisanbu Chuunen Funtohen.
Kakuranger yang sudah paruh baya saja masih bertarung untuk melindungi kita, kita juga harus terus bertarung di kehidupan kita sama seperti mereka!
sumber: powerrangersfandom
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang