KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

ALL YOU NEED IS KILL Dapatkan Adaptasi Anime

Titip Jepang - All You Need Is Kill

Ligh Novel ALL YOU NEED IS KILL diinformasikan akan mendapatkan adaptasi anime. Hal ini seperti diungkap oleh akun X ALL YOU NEED IS KILL pada hari Kamis (13/3). Sebuah teaser juga dibagikan bersamaan dengan pengumuman tersebut.

Anime ini akan dibuat dalam format film. STUDIO4℃ menjadi studio anime yang menggarap anime ini dengan Akimoto Kenichiro (Berserk Golden Age, Children of the Sea) sebagai sutradaranya. Belum ada informasi kapan anime-nya akan ditayangkan.

Light Novel ALL YOU NEED IS KILL ditulis oleh Hiroshi Sakurazaka yang dia publikasikan pada 18 Desember 2004. Light Novel (LN) ini juga telah mendapatkan adaptasi manga yang terbit pada tahun 2014 lalu dengan total 2 volume tankobon. Selain itu, LN ini juga telah memiliki adaptasi film Live-Action Hollywood dengan judul Edge of Tomorrow pada tahun 2014, yang dibintangi oleh Tom Cruise dan Emily Blunt.

Film anime ini merupakan penceritaan ulang cerita dari sudut pandang lain dari novel aslinya ataupun dari adaptasi film Amerika. 

Warner Bros. Pictures Japan membagikan sinopsis film animenya:
Setelah tanaman tak dikenal dari invasi luar angkasa, Rita mendapati dirinya terjebak dalam putaran waktu, dipaksa untuk menghidupkan kembali hari yang sama berulang kali. Dengan setiap putaran, dia belajar. Dia bertarung. Kenangan dan pengalamannya mempertajam kemampuannya, mengubahnya menjadi pejuang yang tangguh. Namun, siklus kematian dan kesendirian yang tak berujung mulai melemahkannya. Kemudian, dia bertemu dengan Keiji. “Saya telah mengulang hari ini juga,” katanya. Dua jiwa yang tersesat terjebak dalam perang yang tak berkesudahan. Mungkinkah pertemuan mereka dapat mengubah takdir?

Ikuti terus berita-berita terbaru di kanal Titip Jepang. Yuk baca artikel lainnya lainnya di sini!

sumber:  x All You Need Is Kill, youtube Warner Bros. Japan,

Jangan lupa ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang