KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Hajime Isayama dan Yuki Kaji Buat Manga One-Shot “Soyogi Fractal”

Mangaka Attack on Titan, Hajime Isayama bersama dengan Yuki Kaji (pengisi suara Eren Yeager di anime Attack on Titan) berkolaborasi dalam membuat manga one-shot. Manga spin-off one-shot dari “Soyogi Fractal,” karya Kaji yang mereka umumkan pada hari Rabu (3/4). Proyek tersebut merayakan ulang tahun ke 20 debut akting suara Yuki Kaji. Isayama menggambar draft thumbnail storyboard untuk manga, sementara Kaji menulis ceritanya. Manga ini akan debut di Weekly Shonen Magazine dan Bessatsu Shonen Magazine musim panas ini.

Proyek ini menggelar audisi mulai Rabu (3 April) hingga 30 April untuk artis yang akan menggambar manga secara keseluruhan, berdasarkan storyboard yang dibuat oleh Isayama. Situs web audisi memposting lima halaman pertama dari storyboard Isayama.

Manga one-shot “Soyogi Fractal” karya Kaji tersebut menceritakan karakter Soyogi Soyogi, yang menampilkan perangkat lunak sintesis suara berdasarkan suara Kaji. Kaji membayangkan perangkat lunak ini memungkinkan pembuat konten amatir dan profesional membuat konten “menarik” tanpa batasan.

Ikuti terus berita-berita terbaru di kanal Titip Jepang. Yuk baca artikel lainnya lainnya di sini!

sumber:  Animenewsnetwork

Jangan lupa ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang