Perusahaan penerbit Shinshokan mengumumkan pada hari Rabu bahwa manga otobiografi Hiromu Arakawa berjudul Hyakushō Kizoku (The Peasant Noble) mendapatkan adaptasi anime. Shinshokan membuat pengumuman tersebut di acara pameran manga di Nōdai (Universitas Pertanian Tokyo). Hiromu Arakawa merupakan mangaka yang menciptakan manga-manga populer seperti Fullmetal Alchemist dan Silver Spoon.
Manga tersebut menceritakan kehidupan Arakawa saat dia bekerja sebagai petani di Hokkaido selama tujuh tahun sebelum dia menjadi mangaka. Pengalaman itu akhirnya menginspirasi karyanya berjudul Silver Spoon, yang menceritakan siswa sekolah pertanian.
Arakawa meluncurkan manga Hyakushō Kizoku di majalah Unpoko milik penerbit Shinshokan pada tahun 2006, dan pindah ke majalah Wings pada tahun 2009 setelah Unpoko menghentikan publikasi. Arakawa terus membuat serialisasi manga itu secara tidak teratur (beberapa kali libur). Shinshokan menerbitkan volume ketujuh pada Oktober 2021.
Karya Arakawa tentang siswa pertanian, Silver Spoon terbit pada 2011, dan mengakhirinya pada November 2019. Manga ini memenangkan penghargaan Manga Taisho (Cartoon Grand Prize) dan penghargaan Booklog di tahun 2012, dan Shogakukan Manga Awards pada 2013 dalam kategori anak laki-laki. Manga ini memiliki adaptasi anime sebanyak dua season pada tahun 2013 dan 2014, serta film live-action pada tahun 2014.
BACA JUGA: Komik Silver Spoon Volume Terakhir Akhirnya Terbit Juga di Indonesia
Manga Arakawa yang paling terkenal adalah Fullmetal Alchemist yang terbit di Monthly Shonen Gangan dari tahun 2001 hingga 2010. Manga ini memiliki dua adaptasi anime televisi pada tahun 2003 dan 2009, dua proyek ova, dua film anime, dan film Live Action. Dua film sekuel live-action rilis baru-baru ini pada 20 Mei dan 24 Juni untuk memperingati 20 tahun franchise tersebut.
Elex Media Komputindo merilis dua manga Arakawa, Silver Spoon dan Fullmetal Alchemist di Indonesia.
BACA JUGA: Netflix Tambahkan Live Action Fullmetal Alchemist: The Final Alchemy ke Katalog Mereka
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Sumber : animenewsnetwork., Twitter hyakusho kizoku
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang