KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Muse Indonesia Buka Channel Khusus Dub Indonesia

Hello, Titipers. Sudah menjadi rahasia umum jika kanal Youtube “Muse Indonesia” menjadi salah satu wadah streaming nonton anime secara legal. Banyak anime, baik yang terbaru maupun anime lama yang telah di-upload ke kanal Youtube “Muse Indonesia”

Tidak cuma menyajikan konten anime dengan dub asli berbahasa Jepang ditambah subtitle Indonesia. Namun, Muse juga menyajikan anime dengan dub bahasa Indonesia.

Karena semakin banyak anime yang disulihsuarakan (dubbed) ke bahasa Indonesia, membuat “Muse Indonesia” memperkenalkan kanal khusus untuk anime-anime dub Bahasa Indonesia.

Mulai 1 November, semua anime dengan dubbing Bahasa Indonesia akan tayang di kanal Youtube mereka yang lain. Kanal Youtube itu adalah “Muse ID Dub TV”~. Untuk melihat kanal Youtube itu, klik link nya di sini.

Saat ini, sudah ada sejumlah anime yang mendapatkan sulihsuara ke Bahasa Indonesia di kanal Youtube mereka. Di antaranya adalah SPYxFamily, Classroom of the Elite, That Time I Got Reincarnated as a Slime, Onepunch Man, Made in Abyss, Sabikui Bisco, dll. 

“Muse” juga telah men-dubbing beberapa anime lain, namun tidak di-upload ke platform Youtube, yaitu Kaguya-sama: Love is War dan Demon Slayer. Dub Indonesia untuk kedua anime tersebut diunggah ke platform Bstation.

Saat ini sudah ada delapan judul anime yang tayang di Youtube “Muse”. Tonton terus anime-anime favorit kalian setiap minggunya.

BACA JUGA: Daftar Anime Fall 2022 yang Tayang di Muse Indonesia

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: Facebook Muse ID

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

[blog_posts style=”default” columns__md=”1″ cat=”5040″ posts=”20″ excerpt=”false” show_category=”label” comments=”false” image_height=”100%”]