Pertarungan Momotaro dengan Oni berjalan selama ribuan tahun, apa yang sebenarnya terjadi? Yuk Review anime Tougen Anki disini


Tougen Anki merupakan manga karya Yura Urushibara. Manga ini berhasil mendapatkan serialisasi manga di Akita Shoten dalam majalah Weekly Shonen Champion pada tahun 2020. Tahun ini, Tougen Anki berhasil mendapatkan tempat spesial sebagai serial anime Shonen dengan total 24 episode.
Cerita yang cukup unik seputar legenda Jepang antara Momotaro dan Oni. Mereka terus bertarung selama beribu tahun… Tapi hal apa yang mereka perbuat? Ini adalah cerita dari seorang pemuda bernama Ichinose Shiki yang memiliki hobi unik di antara pemuda lain, dan rahasianya yang terkubur bahkan dirinya sendiri tidak tahu.
Karena sudah tamat, dan telah dikonfirmasi bahwa anime Tougen Anki akan berlanjut dengan mengadaptasikan arc Nikko Kegon no Taki ke dalam sebuah anime atau bisa dibilang season dua, apa yang membuat anime Tougen Anki ini menarik? Berikut review dari mimin Titip Jepang,
Kebalikan dan Kebenaran


Sudah ribuan tahun setelah Oni dibasmi oleh sekelompok manusia yang dikenal dengan nama Momotaro. Oni dibasmi karena mereka adalah makhluk yang berbahaya, dan sangat membahayakan nyawa manusia sejak dahulu. Tugas Momotaro adalah membasmi seluruh Oni yang ada di dunia ini…. Kalian pikir Tougen Anki akan menceritakan dalam sisi Momotaro? Tidak, melainkan sebaliknya, yaitu sisi Oni.
Cerita yang diberikan mengenai jaman dahulu memang mengatakan Oni dibasmi oleh Momotaro karena membahayakan manusia, dan itu terbukti dengan banyaknya manusia terbunuh karena ulah mereka. Tapi disini kita melihat sisi lain dari makhluk yang dikatakan sangat berbahaya ini.
Ichinose Shiki seorang pemuda yang sangat polos tapi senang sekali dengan senjata api, baik itu pistol, rifle, dll. Dirinya hidup dengan ayah angkatnya, Tsuyoshi Ichinose, yang berjualan minuman keras di rumahnya. Tapi suatu hari, Shiki didatangi oleh seorang berjas putih, dan ayahnya menyuruhnya untuk kabur. Ayahnya pun dengan singkat bahwa orang berjas tersebut adalah seorang Momotaro, dan Shiki adalah Oni.
Pertanyaan yang mimin tanyakan ketika menonton adalah “Kok tumben ceritanya di sisi yang jahat?.” Hal ini membuat mimin semakin tertarik dengan jalan cerita Tougen Anki ini karena kita melihat di sisi makhluk yang kejam bernama Oni. Selama cerita berjalan, mimin memahami kebaikan dari sisi Oni itu. Oni di dalam cerita Tougen Anki adalah makhluk yang lebih manusia dibandingkan manusia itu sendiri. Kita bisa melihat kepolosan dari sang tokoh utama, Shiki, ketika dia berurusan dengan orang lain layaknya manusia dan dirinya juga memahami perasaan orang lain… sayangnya MC kita satu ini agak Tsundere, dan takut hal berbau supernatural, hadeuh
Kebaikan Oni ini justru membawa ke dalam sebuah kondisi kebenaran yang sangat menyeramkan buat mereka sendiri yaitu Amukan. Wujud berbahaya yang menyerang siapapun secara membabi buta. Menurut mimin, ini adalah akar permasalahan dari pembasmian Oni oleh para Momotaro.
Pertarungan Satu Sisi


Organisasi Momotaro disini benar-benar berniat membasmi seluruh Oni yang ada di dunia. Walaupun Momotaro ingin menghabisi Oni, para Oni tidak menginginkan hal itu. Kalau sepanjang musim pertama Tougen Anki, mimin perhatikan para Oni hanya berniat hidup damai sebagai makhluk yang ada di Bumi. Mereka hanya terpaksa untuk bertarung melawan Momotaro agar para Oni bisa hidup. Itulah poin pertarungan satu sisi pertama.
Poin kedua dari kata pertarungan satu sisi adalah kekuatan plot armor Shiki. Darah ‘Enki’ yang mengalir dari Shiki dan kekuatan amukan dari Oni terlalu overpowered, tapi sangat-sangat disayangkan, kedua kekuatan ini sulit dikendalikan. Para Momotaro kesulitan menghadapi Shiki ketika dalam dua mode ini, dan anehnya baru Shiki yang terlihat mengamuk dari kekuatan darah Oni miliknya, sedangkan karakter lain tidak diberikan kesempatan untuk bersinar. Karakter sampingan seperti Jin, Ikari, maupun Byobugaura tidak mendapatkan sinar yang cukup untuk pertarungan. Mimin rasa karakter lainnya bakalan keren untuk disempurnakan menjadi Oni kuat, tapi belum terlalu terlihat di musim pertama. Sisanya pertarungan hanya antara Shiki dengan musuhnya atau Mudano sensei dengan musuhnya.
Animasi pertarungan semi CG yang diberikan untuk anime Tougen Anki, mimin rasa cukup pas. Pertarungan Oni dengan darahnya dan Momotaro dengan kekuatan yang belum dijelaskan, terlihat luwes dan cukup tertata sehingga serangan yang melewati para karakter terlihat dengan jelas. Satu sisi yang menjadi daya tarik anime Tougen Anki.


Seperti yang mimin jelaskan tadi, bahwa Momotaro belum melihatkan asal kemampuannya. Tapi kalau Oni memiliki konsep kekuatan unik yang bersumber di darah. Imajinasi yang dibayangkan oleh Oni tersebut dan di manifestasikan menjadi senjata yang menyeramkan. Sisi lainnya Oni memiliki kemampuan regenerasi yang sangat kuat.
Kumpulan Remaja Menghadapi Kenyataan


Tougen Anki merupakan anime Shonen, itu adalah hal yang tidak bisa dipungkiri. Karena berisikan para anak Remaja yang dilatih untuk menjadi seorang petarung atau pasukan dan harus menghadapi kenyataan yang cukup pahit bahwa mereka adalah mangsa yang di target. Walaupun seperti itu, para Remaja Oni di anime ini sama seperti remaja lainnya yaitu sekumpulan anak SMA yang sedang sekolah (Sekolah Oni)… cuman agak agak?
Kita punya dua karakter mesum satu cowok, dan… satu cewek?! Yap jarang sekali ada satu cewek mesum di kelompok anime Shonen. Cewek itu adalah Kuina, dan pengenalan karakternya cukup sederhana kalau dia adalah cewek yang senang dengan cowok lemah, di kelompok ini adalah Rokuro. Satu cowok, Juuji, di kelompok ini malah terlalu mesum, dan terlalu frontal menurut mimin untuk kejelasannya.
Karena alur cerita nya cukup lambat, mimin rasa bisa dinikmati untuk world building-nya. Mulai dari karakter-karakter keren pasukan Oni, maupun para Momotaro di sekitar Jepang. Mimin tertarik dengan asal Oni di dunia Tougen Anki yang menjelaskan tentang darah kuat pendahulunya, dan masih ada misteri apakah Oni harus dibasmi oleh para Momotaro pada awal kejadian? Apakah benar nggak ada penyelesaian selama ribuan tahun?


Sayangnya untuk powernya agak terlalu kecepetan. Barusan aja Shiki tahu dia itu Oni, eh ternyata punya darah Oni spesial. Ngamuknya udah kuat banget, eh dia bisa ngeluarin darah Enki.
Ada drama juga di tengah konflik Momotaro dan Oni, terutama moral dari sisi kegelapan dari manusia yang melakukan segala cara apapun untuk mendapatkan apa yang dia inginkan.
Mimin rasa ini adalah anime yang cukup enjoyable, dan pantes buat kalian yang gemar dengan cerita Shonen. Tapi kalian harus bersabar untuk mendapatkan gambaran penuh dunia Tougen Anki karena perjalanan masih sangat jauh, ditambah bakalan ada musim keduanya yang menampilkan Oni keren.
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang
