KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Sakamoto Days Terdaftar Di Antara “Rilisan Mendatang Netflix 2024”

Berdasarkan pada License Global Edisi Mei 2024, serial Sakamoto Days akan tayang perdana pada tahun 2024 di Netflix. Hal ini juga diungkap oleh akun Twitter (sekarang X) milik majalah Shonen Jump. Namun hingga tulisan ini dibuat, belum ada statement resmi dan informasi lebih lanjut yang terungkap.

Anime TV SAKAMOTO DAYS tampaknya telah diumumkan sebagai lisensi Netflix yang akan datang untuk tahun 2024 melalui License Global.

Sejauh ini belum ada rincian lebih lanjut mengenai informasi ini yang terungkap. Kami akan terus memperbarui.

licenseglobal.com/streaming-tv/netflix-brand-licensing-in-2024-and-2025

Berdasarkan License Global Edisi Mei 2024 tersebut, proyek Sakamoto Days terdaftar diantara “Rilisan Mendatang Netflix” pada tahun 2024. Daftar tersebut tidak mengungkap apakah proyek yang dimaksud adalah anime atau live action, juga tidak menyebutkan koneksi ke manga dengan judul yang sama karya Yuuto Suzuki. License Global tersebut juga mencantumkan Live Action One Piece Season 2 untuk daftar tayang tahun 2025.

Manga Sakamoto Days diterbitkan Weekly Shonen Jump pada November 2020 dab volume ke-16 tankobonnya telah diterbitkan pada 4 April 2024. Sebelumnya Suzuki juga telah menerbitkan one shot berjudul Sakamoto di Jump Giga pada Desember 2019.

BACA JUGA: REVIEW Komik Sakamoto Days: Calon Raja Shonen

Seri Sakamoto Days digambarkan sebagai berikut:

Taro Sakamoto adalah pembunuh terhebat, ditakuti oleh penjahat dan dikagumi oleh pembunuh bayaran. Tapi suatu hari… dia jatuh cinta! Pensiun, pernikahan, menjadi ayah, dan kemudian… Berat badan Sakamoto bertambah! Pria gemuk yang mengelola toko di lingkungan sekitar sebenarnya adalah mantan pembunuh bayaran legendaris! Bisakah dia melindungi keluarganya dari bahaya? Bersiaplah untuk merasakan serial komedi aksi jenis baru!

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

sumber: akun x @WSJ_manga ; animenewsnetwork
©hak cipta gambar milik Yuuto Suzuki, Shueisha

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang