Season 2 Oshi no Ko Rilis Trailer dan Visual Baru, Ungkap Lagu Pembuka dan Pemeran Lainnya
Season 2 Oshi no Ko berlanjut pada bulan Juli mendatang.
Hanya dalam waktu sebulan, anime Oshi no Ko akan segera kembali menghibur para Titipers. Program streaming langsung untuk season 2 Oshi no Ko yang disiarkan pada Minggu (27/05) lalu telah menampilkan video promosi yang mengungkap visual utama, lagu tema pembuka, dan dua pemeran tambahan dari season terbaru tersebut. Season 2 Oshi no Ko direncanakan tayang perdana pada 3 Juli 2024 di Jepang.
BACA JUGA: Amazon dan Toei Umumkan Live Action Oshi no Ko
絶対に負けない__
━━TVアニメ【#推しの子】━━
7/3(水)TOKYO MX他
全国30局以上にて放送開始
ABEMAにて地上波同時最速配信
メインビジュアル&メインPV解禁
OP主題歌「ファタール」GEMN
新キャスト #佐倉綾音 #小野大輔
━━━━━━━━━━━━━━━▼メインPV▼https://t.co/AvjfUgJMjR pic.twitter.com/4xSLqiLQrf
— 『【推しの子】』TVアニメ公式 (@anime_oshinoko) May 26, 2024
Aku tidak akan pernah kalah __
━━Anime televisi【Oshi no Ko】━━
Siaran dimulai pada 3/7 (Rabu) di TOKYO MX dan lebih dari 30 stasiun nasional
Visual utama dan PV utama dirilis untuk siaran terestrial simultan di AREMA
Lagu tema OP “Fatale” GEMN
Pemeran baru #Ayane Sakura #Daisuke Ono
Saksikan para pemeran Tokyo Blade, season terbaru saling silang “pedang” dalam trailer baru yang intens berikut ini.
Visual utama untuk season mendatang menampilkan para pemeran dengan kostum lengkap.
Manga Plus mendeskripsikan seri Oshi no Ko sebagai berikut:
Dalam dunia showbiz, kebohongan adalah senjata. “Goro bekerja sebagai OB-GYN di pedesaan, kehidupan yang jauh dari industri hiburan. Sementara itu, idola favoritnya, Ai Hoshino, mulai menjadi bintang. Keduanya bertemu dalam “cara yang paling buruk”, yang menggerakkan roda takdir! Aka Akasaka dan Mengo Yokoyari yang luar biasa bekerja sama untuk menggambarkan dunia dunia hiburan dari perspektif yang benar-benar dalam serial yang mengejutkan ini!
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
sumber: akun X @anime_oshinoko ; crunchyroll
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang