WIND BREAKER Season 2 Dalam Tahap Produksi, Tayang 2025

wind breaker season 2

Pengumuman Wind Breaker Season 2 menyusul penayangan Episode 13 di Jepang.

Akun resmi untuk anime Wind Breaker pada Kamis (27/06) mengumumkan bahwa Wind Breaker season 2 sedang dalam tahap produksi dan dijadwalkan tayang pada tahun 2025.

Wind Breaker merupakan adaptasi anime berdasarkan manga karya Satoru Nii. Toshifumi Akai (Fate/Grand Order Absolute Demonic Front: Babylonia) mengarahkan anime tersebut di studio animasi CloverWorks berdasarkan naskah Hiroshi Seko (Chainsaw Man). Taishi Kawakami yang bertanggung jawab membuat desain karakternya dan Ryo Takahashi (SK8 the Infinity)yang menggubah musiknya.

Serial Wind Breaker dideskripsikan sebagai berikut:

Selamat datang di SMA Furin, sebuah institusi yang terkenal dengan populasi orang-orang kekar yang menyelesaikan setiap konflik dengan unjuk kekuatan. Beberapa siswa bahkan membentuk kelompok, Bofurin, yang melindungi kota. Haruka Sakura, seorang siswa tahun pertama yang pindah dari luar kota, hanya tertarik pada satu hal: berjuang untuk mencapai puncak.

BACA JUGA: 7 Hal yang Perlu Kalian Ketahui dari Serial Wind Breaker

BACA JUGA: Delicious in Dungeon Season 2 Resmi Diumumkan!

BACA JUGA: Spy×Family Season 3 Dalam Tahap Produksi

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

sumber: crunchyroll
gambar utama diambil dari IMDb

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang