Dilansir dari artikel Tokyohive pada hari Sabtu (16/4) kemarin, penyanyi Utada Hikaru telah dikonfirmasi akan tampil pada salah satu festival musik terbesar dunia, Coachella Valley Music and Arts Festival!
Mewakili Jepang, Utada akan tampil sebagai bagian dari showcase 88rising, Heads in The Clouds Forever pada hari Sabtu, 16 April waktu setempat. Ada pula penampilan artis-artis lain dalam showcase tersebut seperti NIKI, Rich Brian, CL, Jackson Wang, MILLI, BIBI, BOTY, dan Warren Hue.
Tampilnya Utada dalam festival ini adalah pertama kalinya sejak penampilan TOKYO SKA PARADISE ORCHESTRA yang tampil pada tahun 2013. Penampilan ini juga menjadi penampilan pertama Utada pada musik festival, juga menjadi penampilan pertamanya di depan audiens sejak berakhirnya konser Hikaru Utada Laughter in The Dark Tour 2018, tiga setengah tahun lalu.
Titipers dapat turut menikmati penampilan Utada karena festival Coachella Valley Music and Arts Festival ini akan disiarkan langsung secara daring gratis melalui kanal Youtube resmi mereka. Jangan sampai terlewat ya!
Kanal Youtube Coachella
https://www.youtube.com/coachella
Laman resmi Coachella
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang