Godzilla Minus One Raih Best Visual Effect di Academy Awards ke-96

Titip Jepang - Godzilla Minus One academy awards

Film terbaru sang Kaijuu yang dibuat oleh Toho Production, Godzilla Minus One berhasil menyabet penghargaan Academy Awards atau Piala Oscar untuk kategori Best Visual Effect. Hal ini diumumkan pada seremoni Academy Awards ke-96 pada Senin pagi (11/3) waktu Indonesia atau Minggu malam (10/3) waktu Amerika Serikat.

Godzilla Minus One sukses mengalahkan film-film besar Hollywood, seperti Guardians of the Galaxy 3, Napoleon, ataupun Mission: Impossible 7.

Semua ini berkat buah karya Takashi Yamazaki selaku sutradara, produser, dan pembuat efek visual di film tersebut. Dia juga turut dibantu oleh Kiyoko Shibuya, Masaki Takahashi, dan Tatsuji Nojima.

BACA JUGA: Godzilla Minus One Special Exhibition Dibuka di Nijigen no Mori Hingga Juni Mendatang

Selain Godzilla Minus One, film Jepang lain yang memenangkan penghargaan Academy ini adalah The Boy and The Heron untuk kategori Best Animated Feature Film. Film tersebut berhasil mengalahkan film produksi Hollywood seperti Spider-Man: Accros the Spider-Verse ataupun Elemental.

Sementara itu, film Jepang lainnya, Perfect Days gagal memenangkan kategori Best International Feature setelah kalah dari film Inggris, Zone of Interest.

BACA JUGA: 3 Film Jepang di Nominasi Oscar 2024: The Boy and The Heron, Godzilla Minus One, dan Perfect Days

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: x The Academy

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *