KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Solo Leveling Siap Hadir dalam Versi Live-Action!

Solo Leveling tengah mengerjakan proyek live action baru! Berikut adalah informasi yang diketahui sejauh ini.

BLOG-Pembaruan Live Action Solo Leveling

Siapa sih yang tak kenal dengan Solo Leveling? Dengan season kedua yang kini sedang tayang pada musim dingin ini, anime yang satu ini berhasil merebut perhatian dunia. Tak hanya itu, kesuksesan besar anime ini juga memunculkan kabar menggembirakan bagi para penggemar: proyek live-action Solo Leveling sedang dalam pengerjaan!

Live Action Solo Leveling Mendapat Pembaruan yang Telah Lama Dinantikan Setelah Lebih dari Setahun

Kakao Entertainment, yang jadi penerbit utama serial, baru-baru ini mengumumkan kalau drama live-action Solo Leveling kini sedang dalam tahap perencanaan dan pengembangan. Meskipun prosesnya masih berada di tahap awal, kabar ini tentu telah membuat banyak penggemar makin penasaran!

Berdasarkan laporan sebelumnya, proyek live action ini mulai dikerjakan sejak musim gugur lalu. Namun, baru-baru ini Kakao Entertainment memastikan bahwa naskah drama ini tengah disiapkan, dan proyek ini mendapat sambutan hangat dari berbagai kalangan. Sayangnya, belum ada informasi lebih lanjut mengenai tanggal rilis atau apakah proyek ini akan berupa film layar lebar atau serial TV.

Meskipun drama live action serial ini masih dalam pengerjaan dan belum ada kepastian soal tanggal tayangnya, para penggemar tidak perlu khawatir karena anime Solo Leveling masih hadir setiap minggu dengan episode terbaru. Arise From the Shadow saat ini sedang tayang sebagai bagian dari jadwal anime Musim Dingin 2025, dan penggemar semakin dimanjakan dengan kisah Sung Jinwoo yang semakin kuat. Setelah melewati banyak tantangan di season pertama, Jinwoo kini menghadapi musuh-musuh yang jauh lebih kuat, semua demi menjadi yang terkuat dan menyelamatkan ibunya.

Tak hanya itu, sekuel baru Solo Leveling: Ragnarok juga kini tengah dirilis oleh Kakao Entertainment, membawa petualangan baru yang berlanjut jauh setelah peristiwa anime. Jika ingin mengikuti perkembangan cerita, semua episode Solo Leveling sekarang dapat ditonton secara eksklusif di Crunchyroll.

sumber: comicbook

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini  ^^

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang