Atribut Konser yang Wajib Dibawa
Mau nonton konser tapi masih belum tau apa aja yang harus dibawa? Ini dia atribut wajib waktu nonton konser ala Titip Jepang.
.
Nonton konser pastinya jadi momen istimewa, apalagi bisa menonton pertunjukan artis idola dan bisa bertemu secara langsing menyaksikan live performance yang menakjubkan.
.
Untuk momen istimewa, pastinya harus datang dengan atribut yang istimewa juga dong. Ini dia beberapa hal yang wajib kamu bawa saat nonton konser artis idola:
.
1. Light Stick
.
Light Stick termasuk item wajib yang bisa kamu bawa karena dapat memeriahkan suasana, apalagi kalau konser yang kamu datangi berlangsung malam hari. Selain membuat konser menjadi lebih meriah, kehadiran light stick juga dapat membuat pertunjukan jadi lebih cantik.
.
2. Banner
.
Nonton konser idola rasanya kurang lengkap kalau belum membawa banner dengan tulisan atau gambar artis idola tersebut. Selain untuk membuat konser menjadi lebih meriah, membawa banner juga bisa menunjukkan kecintaanmu pada artis idola. Kamu bisa membelinya atau bahkan membuatnya sendiri di rumah.
.
3. Light Head Band
.
Atribut berupa bando yang dapat menyala ini hadir dalam berbagai bentuk tergantung ada ikon artis idolamu. Kamu bisa membeli light head band dari laman official artis tersebut atau unofficial. Selain praktis dan mudah dibawa, memakai light head band tentunya sangat membuat konser menjadi lebih meriah.
.
Itu dia beberaa atribut dan barang yang wajib kamu bawa saat nonton konser idola. Besok waktu nonton konser mau bawa yang mana aja nih, Titipers?
.
#titipjepang #titiptiket #japan #concert #japanconcert