KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Interview dengan Produser Gundam, Toshikazu Naka Ungkap Secuil Kisah Rahasia BTS Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM

Acara bincang-bincang staf pertama sebagai ucapan terima kasih atas kesuksesan blockbuster penayangan film terbaru dari waralaba besar Gundam, Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM, diadakan di Tokyo pada tanggal 2 April 2024. Produser Toshikazu Naka dan Shinmu Fujita berada di atas panggung untuk edisi aset CG.

BACA JUGA: Gundam SEED FREEDOM Menjadi Film #1 Terlaris Sepanjang Masa Franchise Gundam di Box Office Jepang

Dalam 66 hari perilisannya, film Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM telah berhasil menarik minat 2.509.428 penonton dan meraup lebih dari 4.229.756.590 yen. Fujita bekerja sama dengan sutradara Mitsuo Fukuda dan sutradara animasi mekanik Satoshi Shigeta mengerjakan proyek film ini selama dua tahun di Bandai Namco Filmworks. Acara bincang-bincang tersebut mengungkap behind the scene dari proses produksi Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM dan mengungkap satu per satu rahasia yang terjadi selama proses produksi berlangsung.

Seperti ketika Sutradara Fukuda menanggapi komentar mengenai tampilan Mobile Suit Cosmic Era yang stylish, yang ia jawab dengan pernyataan berikut ini:

“Baik Tuan Shigeta maupun sutradara menyukai efek khusus dan mereka berkali-kali menekankan kepada kami bahwa mereka ingin karakternya memiliki kesan yang sangat organik, terlihat sedang mengenakan jas dan bergerak. Jadi, itulah yang kami jadikan acuan.”

Fujita lantas menciptakan visual tersebut dengan mencoba menganalogikan FREEDOM sebagai seorang ksatria di atas kuda putih, dan memasukkan ciri-ciri pria tampan ke dalamnya. Baginya pria tampan memiliki bentuk tubuh yang langsing jadi jangan membuat tebal tubuh bagian bawahnya. Dia mengambil contoh bagian atas Kamen Rider yang terlihat lebih tebal.

BACA JUGA: Keterlibatan Karakter Utama Wanita di Gundam?! Ini Komentar Mangaka Gundam

BACA JUGA: Gundam Hanya untuk Orang Tua? Takuya Okamoto Angkat Suara!

Termasuk juga dengan kisah rahasia di balik model 3D Black Knight Squad Carla, yang menampilkan Orpheus Lim Tao dan Ingrid Torador. Carla sudah mengalami beberapa transformasi sebelum mendapatkan visualnya yang sekarang ini. Jika dilihat persenjataan Carla sangatlah mirip dengan persenjataan Stofuri, seakan-akan mobile suit itu menggunakan bingkai yang seharusnya digunakan oleh Stofuri.

Seri Mobile Suit Gundam SEED menjadi serial televisi Gundam pertama yang diproduksi pada abad ke-21 dan ditayangkan sebanyak 50 episode pada Oktober 2002. Ceritanya berkisar pada hubungan antara manusia yang disesuaikan secara genetik (Koordinator) dan manusia konvensional (Natural), yang terbagi dalam pertempuran antara organisasi militer ZAFT dan Pasukan Sekutu Bumi. Ceritanya sendiri menggambarkan penderitaan dan pertumbuhan sang karakter protagonis utama, Kira Yamato, dalam melalui perang ini.

Selain memiliki basis penggemarnya sendiri, seri Mobile Suit Gundam SEED juga memperoleh banyak penggemar wanita dan mencapai rating penonton tertinggi sebesar 8,0%. Selain itu, serial ini juga telah memicu kepopuleran Gunpla kedua di kalangan siswa sekolah dasar dan menjadi “seri gundam generasi baru terpopuler” di dunia di kala itu.

Peluncuran serial televisi sekuel berjudul Mobile Suit Gundam SEED DESTINY pada Oktober 2004, semakin mendorong kesuksesan serial tersebut dengan mendapatkan rating penonton sebesar 8,2% melebih karya sebelumnya. Penjualan paket kumulatif untuk serial ini telah melampaui angka 4 juta kopi dan menjadikan serial tersebut sebagai karya populer yang menggemparkan Jepang, melampaui serial anime TV lainnya.

Titip Jepang - Mobile Suit Gundam Seed Freedom

BACA JUGA: Serial Mobile Suit Gundam SEED yang Perlu Kamu Ketahui Sebelum Menonton Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM

Kini sebuah film baru berjudul Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM dirilis sebagai sekuel Mobile Suit Gundam SEED Destiny dan kisah baru Kira, Athrun, Shin akan terungkap di dalamnya.

Film Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM akan segera Titipers temukan di bioskop Indonesia. CGV telah merilis pengumuman informasi penjualan tiket Fans Screening film tersebut yang akan diadakan pada 20 April mendatang di Audio 2 CGV Grand Indonesia. Dengan harga tiket IDR 460K, Titipers sudah mendapatkan 1 tiket termasuk merchandise official dari Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM. Jadi, jangan sampai ketinggalan membeli tiket nonton pre-sale film ini ya!

BACA JUGA: Jadwal Tayang Fans Screening Gundam SEED FREEDOM di Indonesia!

BACA JUGA: Mobile Suit Gundam SEED FREEDOM Bagikan Enam Setengah Menit Pertama Filmnya

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artik’el lainnya di sini^^

sumber: oricon

Jangan lupa ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang