Demon Slayer atau yang dikenal juga dengan judul Kimetsu no Yaiba baru saja menayangkan episode terakhir dari season 4-nya pada Senin (01/07). Selanjutnya, petualangan Tanjiro dan kawan-kawan dalam Final Battle Arc akan diproduksi menjadi tiga film yang akan ditayangkan secara eksklusif di berbagai bioskop secara global. Selain memperlihatkan aksi yang memukai, serial ini juga memperlihatkan kisah beragam keluarga di antara para Pembasmi Iblis, salah satunya adalah keluarga Ubuyashiki, yang dipimpin oleh pemimpin ke-97 Demon Slayer Corps, Kagaya Ubuyashiki.
Anggota keluarga lain biasa memanggilnya Oyakata-sama, istilah sangat sopan dalam bahasa Jepang yang menunjukkan cinta dan pengabdian yang ia miliki dari anggota keluarganya. Selain Kagaya, keluarga Ubuyashiki terdiri dari Hinaki Ubuyashiki, Nichika Ubuyashiki, Kiriya Ubuyashiki, dan Kanata Ubuyashiki. Buat Titipers yang ingin mengenal keluarga ini lebih jauh, berikut adalah fakta keluarga Ubuyashiki yang perlu kalian ketahui.
FAKTA KELUARGA UBUYASHIKI
1. Keterkaitan dengan Muzan Kibutsuji
Fakta keluarga Ubuyashiki yang pertama memiliki keterkaitan dengan musuh utama mereka. Kagaya Ubuyashiki pernah mengungkapkan bahwa leluhurnya merupakan kerabat dekat dari Muzan. Yang artinya, klan Ubuyashiki adalah keturunan dari kerabat darah asli Muzan. Inilah alsan mengapa keluarga Ubuyashiki bertanggung jawab atas Korps Pembasmi Iblis selama turun temurun.
2. Keluarga yang Dikutuk
Ketika Muzan menjadi iblis pertama dalam sejarah, anggota laki-laki keluarga Ubuyashiki pun mendapat efek kutukan berupa penyakit misterius yang mematikan. Karena kutukan tersebut, tubuh mereka tidak akan mampu bertahan melebihi usia 30 tahun. Namun, setelah Muzan meninggal, kutukan tersebut dicabut, dan Kiriya hidup hingga setidaknya berusia 100 tahun.
3. Memiliki Tujuan Utama Memburu Muzan Kibutsuji Seumur Hidup
Membunuh Muzan merupakan misi utama keluarga Ubuyashiki. Hal ini dilakukan agar kutukan keluarga Ubuyashiki bisa hilang untuk selamanya. Oleh karena itu, atas saran dari pendeta, mereka mendirikan Korps Pemburu Iblis untuk memburu leluhur mereka tersebut.
4. Semua Anggotanya Memiliki Wibawa yang Kuat
Keluarga Ubuyashiki bukanlah orang yang kuat seperti para Hashira. Tapi, semua anggota keluarganya memiliki wibawa yang sangat kuat dan merupakan tipe orang yang tidak pernah menunjukkan emosi mereka yan sebenarnya di wajah atau bahasa mereka. Salah satunya adalah Kagaya. Kemampuan Kagaya untuk menyeimbangkan dan menimbang setiap kata yang diucapkannya memungkinkannya memikat orang-orang kurang ajar seperti Sanemi Shinazugawa atau mereka yang pasif seperti Muichiro Tokito.
Kehadiran keluarga Ubuyashiki membawa kedamaian bagi dunia. Oleh karena itu, para Hashira sangat menghormati dan menghargai keberadaan serta usahanya dalam memburu para iblis.
5. Peraturan terkait Pernikahan
Fakta keluarga Ubuyashiki berikutnya adalah peraturan terkait pernikahan untuk keselamatan hidup keluarga. Seperti yang sudah dijelaskan pada poin 2 bahwa setiap anggota laki-laki keluarga Ubuyashiki telah terikat kutukan berupa penyakit misterius yang mematikan. Oleh karena itu, mereka diharuskan menikah dengan wanita pilihan pendeta karena hanya wanita yang terpilihlah yang bisa merawatnya.
Sementara setiap anak perempuan yang terlahir dari klan Ubuyashiki, mereka harus dinikahkan sebelum menginjak usia 13 tahun dan segera mengganti nama keluarga. Ini adalah satu-satunya langkah agar mereka terhindar dari kematian karena kecelakaan atau penyakit.
6. Kagaya Ubuyashiki Merupakan Pemimpin ke-39
Kagaya Ubuyashiki adalah kepala keluarga Ubuyashiki ke-39. Ia telah menjadi kepala keluarga sejak balita menggantikan mendiang ayahnya yang tidak memiliki mental yang cukup kuat untuk melihat Pembasmi Iblis gugur satu per satu dan memilih mengakhiri hidupnya sendiri.
Di saat bersamaan, semua kakak Kagaya pun meninggal. Kagaya yang masih berusia 4 tahun mau tak mau harus mewaris posisi kepala keluarga sekaligus memimpin korps Pembasmi Iblis.
Ia memiliki seorang istri bernama Amane yang mendampinginya dan 5 orang anak yang salah satunya akan menjadi penerusnya.
Sebagai pemimpin Korps Pembasmi Iblis, Kagaya menganggap seluruh anggota Korps sebagai anaknya sendiri. Inilah salah satu alasan mengapa seluruh anggota begitu menghormati keberadaannya.
7. Kiriya Ubuyashiki Menjadi Pemimpin Korps Pembasmi Iblis Terakhir
Fakta keluarga Ubuyashiki yang terakhir. Setelah ayahnya meninggal, Kiriya menggantikannya sebagai kepala keluarga Ubuyashiki dan juga pemimpin Korps Pembasmi Iblis. Ia mengubah penampilannya dan mulai mengenakan kimono hitam yang sangat mirip dengan milik ayahnya.
Alih-alih menyerah pada kehilangan dan kesedihan, Kiriya menunjukkan sisi barunya sebagai pemimpin Korps Pembasmi Iblis yang kompeten dan mulai mengawasi serangan yang terjadi terhadap Muzan dan anak buahnya.
Setelah Muzan mati, Kiriya membuat keputusan sulit untuk membubarkan organisasi tersebut.
BACA JUGA: 9 Hashira di Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba
BACA JUGA: 5 Urutan Nonton Demon Slayer
BACA JUGA: Teknik Terkuat Para Upper Moon Dalam Anime Demon Slayer
Itulah fakta keluarga Ubuyashiki yang perlu Titipers ketahui. Anime Kimetsu no Yaiba tersedia untuk ditonton di Netflix dan Crunchyroll. Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
gambar utama diambil dari Kimetsu no Yaiba Wiki-Fandom
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang