KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Ghibli Mendesain Ulang ‘Catbus Totoro’ Untuk Bangunan Taman Hiburan Jepang

Studio Ghibli pamerkan karakter favorit di dalam gudang raksasa Ghibli di taman

Catbus tidak banyak muncul dalam layar kaca film My Neighbor Totoro, tetapi anak laki-laki itu membuat kesan yang mengingatkan penonton dengan angkutan kucing yang aneh di dalam Ghibli Theme Park. Taman hiburan itu terinspirasi dari anime Studio Ghibli yang saat ini sedang dibangun di Kota Nagakute, tepatnya di luar Nagoya.

Dilansir dari Soranews pada hari Sabtu (18/6), akun resmi twitter Studio Ghibli membagikan desain ulang yang artistik. Terlihat sangat berbeda dari Catbus yang kita lihat di anime.

Desain mata kancing yang terlihat seperti boneka binatang tambal sulam. Hal ini membuat penggemar ingin mengambilnya dan memeluknya, tujuan utama dari desain ulang ini adalah sebagai tambahan besar untuk ruang bermain. Catbus berada di bagian Gudang Raksasa di Ghibli Theme Park, di mana pengunjung dapat melihat dari berbagai macam sisi.

Mengenai ukuran dari Catbus itu belum diumumkan secara pasti, dan foto-foto yang dibagikan oleh Ghibli adalah model produksi yang berskala 1:1. Catbus yang cukup besar untuk dinaiki anak-anak, dan penggemar dewasa juga dapat melihat keseniannya tanpa masuk ke dalamnya.

Titip Jepang-Catbus Totoro

Gudang Raksasa ini akan dibukan secara umum sejak awal, pada 1 November. Bagaimana menurut Titipers, desain baru Catbus Totoro ini?^^

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: Soranews

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang