[Jump Festa ’23] Anime Undead Unluck Rilis Trailer, Umumkan Cast Tambahan
Hari pertama event Jump Festa ’23 pada hari Sabtu, 17 Desember 2022 memberikan pengumuman untuk anime Undead Unluck. Dalam event tersebut diumumkan tambahan pemeran, dan staf utama untuk adaptasi dari manga karya Yoshifumi Tozuka tersebut. Event tersebut juga merilis PV (Promotional Video) untuk anime tersebut.
Pemeran baru yang diumumkan adalah Natsuki Hanae sebagai Shen dan Kenji Nomura sebagai Void.
Event tersebut juga mengungkapkan bahwa anime tersebut menyatukan kembali staf utama anime Fire Force. Yuki Yase menyutradarai anime di studio david production (JoJo’s Bizarre Adventure). Hideyuki Morioka mendesain karakter untuk animasi, dan Kenichiro Suehiro menggubah musik. UNLIMITED PRODUCE by TMS menjadi produser dan perencana animenya.
/#アンデッドアンラック
追加キャスト解禁!アンディや風子を追う謎の組織「ユニオン」に所属する2人のキャラクターのキャストを発表!
シェン CV.#花江夏樹
ボイド CV.#乃村健次https://t.co/bp8sMQM4xb#アンデラ #アンデラアニメ @hanae0626 @nomukendono pic.twitter.com/aR2IWEu4cg— TVアニメ『アンデッドアンラック』公式【2025冬1時間SP制作決定】 (@undeadunluck_an) December 17, 2022
Seperti yang telah diumumkan sebelumnya, anime ini akan dibintangi oleh Moe Kahara sebagai Fuuko Izumo dan Yūichi Nakamura sebagai Andy. Anime ini akan tayang perdana pada tahun 2023.
BACA JUGA: Undead Unluck Dapatkan Adaptasi Anime, Tayang 2023
Tozuka menerbitkan manga Undead Unluck di Weekly Shonen Jump sebagai one-shot pada Januari 2019, dan kemudian meluncurkan versi serial di majalah itu pada Januari 2020. Shueisha menerbitkan volume ke-12 pada 4 Juli, dan akan merilis volume ke-13 pada 2 September.
Manga ini berada di peringkat #14 di Kono Manga ga Sugoi! 2021 untuk kategori pembaca pria. Manga ini juga memenangkan “Tsugi Ni Kuru Manga Taish” keenam (Penghargaan Manga yang Akan Datang) pada bulan Agustus.
Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^
Sumber : Youtube Jump Festa Neo, Twitter Undead Unluck
Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang