[Jump Festa ’24] Trailer Kedua Film Pertama Haikyu!! Final

Titip Jepang - film pertama Haikyu!! Final

Acara Jump Festa ’24 pada hari Sabtu (16/12) menampilkan trailer kedua Haikyu!! the Movie: Decisive Battle at the Garbage Dump (Gekijōban Haikyu !! Gomi Suteba no Kessen), film pertama Haikyu!! Final yang rencananya terdiri dari dua bagian. Trailer tersebut mengungkapkan lagu tema serta mem-preview lagu tersebut. SPYAIR akan membawakan lagu tema untuk film dengan judul “Orange.”

Film ini akan tayang perdana di Jepang pada 16 Februari. Susumu Mitsunaka ( anime televisi Haikyu!! pertama dan ketiga ) menyutradarai dan menulis naskah untuk film tersebut.

BACA JUGA: Film Pertama Haikyu!! Final Rilis Video Countdown

Staf animenya telah mengumumkan dua film Haikyu! tersebut pada Agustus 2022. Film pertama akan menceritakan “pertarungan yang ditakdirkan” antara SMA Karasuno dan SMA Nekoma. Staf juga mengungkapkan logo film tersebut.

Haikyu!! merupakan adaptasi manga karya Haruichi Furudate. Dia merilis manga ini pada 2011 di majalah Weekly Shounen Jump, dan mengakhirinya pada Juli 2020. Shueisha menerbitkan volume ke-45 dan terakhir manga pada November 2020. m&c! menerbitkan manga ini di Indonesia dan telah menerbitkan sebanyak 28 volume. MANGA Plus juga menerbitkan manga secara digital dalam bahasa Inggris.

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:

Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *