Trailer Anime Lupin Zero Ungkap Banyak Informasi

Titip Jepang-lupin zero

Situs web resmi serial anime net Lupin Zero milik Wright Film dan TMS Entertainment yang meluncurkan trailer baru, visual, dan artis lagu tema untuk anime tersebut pada hari Kamis (1/12). Video tersebut mengungkapkan dan mempratinjau lagu tema pembuka anime yang berjudul “AFRO”LUPIN’68”, dan juga mengungkapkan dan mempratinjau lagu tema penutup anime “Lupin Sanse Shudaika II” (Lagu Tema Lupin III) oleh Tavito Nanao.

Takeo Yamshita menyusun lagu tema utama “AFRO”LUPIN’68”, berdasarkan lagu tema asli untuk Lupin anime ke-3 tahun 1971 yang asli, dan Yoshihide Otomo mengaransemen lagu tersebut.

Titip Jepang-Lupin Zero

Saori Hayami menyuarakan karakter Yōko (paling kiri pada gambar di atas), karakter kunci cerita. Yoshita Yasuhara mengisi suara Lupin I (kiri tengah),kakek Lupin III. Toa Yukinari mengisi suara Shinobu (kanan tengah), pembantu rumah tangga keluarga Lupin. Toshio Furukawa mengisi suara Lupin II (paling kanan), ayah Lupin III, dan seorang pencuri ulung yang aktif.

Pemeran utamanya meliputi:

Titip Jepang-Lupin Zero

Tasuka Hatanaka sebagai Lupin

Titip Jepang-Lupin Zero

Shunsuke Takeuchi sebagai Jigen

Mereka akan memproduksi anime ini sebanyak enam episode yang akan ditayangkan perdana pada acara Anime NYC pada 18-20 November 2022. Serta akan mulai mengudara di platform streaming pada bulan Desember 2022.

Titip Jepang-Lupin ZeroLupin Zero mengisahkan seorang anak laki-laki bernama Lupin yang saat itu berusia 13 tahun belum memiliki ketenaran sebagai ahli pencuri. Kurang lebih anime ini memberikan backstory seorang lupin saat masih kecil. Latar tempat dan waktu dari Anime Lupin Zero juga diambil di Tokyo sekitar tahun 1960-an.

Daisuke Sako (sutradara animasi utama Lupin the Third: Part 5, Direktur animasi Lupin III Italian Game) menjadi sutradara untuk anime Lupin Zero. Ichiro Okouchi (Code Geass: Lelouch of the Rebellion, Sk8 the Infinity, Valvrave the Liberator) menjadi pengawas naskah serial tersebut. Serta Asami Taguchi (Asisten Desain Karakter Lupin III Italian Game, Lupin III: Part IV) bertugas mendesain para karakter.

Lupin The Third merupakan seri manga yang ditulis dan diilustrasikan oleh Monkey Punch. Manga tersebut debut di Weekly Manga Action pada 10 Agustus 1967.

Selain itu, Film seri Lupin the IIIrd terdiri dari tiga film, yaitu Lupin the Third : Jigen’s Gravestone (2014), Lupin the IIIrd : Goemon’s Blood Spray (2017), dan Lupin the IIIrd : Fujiko’s Lie (2019).

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber gambar: animenewsnetwork comic natalie

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *