KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

10 Lagu Anime Jadul Ikonik Versi Bahasa Indonesia

Lagu anime jadul memiliki kenangan tersendiri. Masa kecil anak milleneal banyak dihabiskan dengan menonton televisi. Sebagai media hiburan pada zaman itu, banyak stasiun TV yang menayangkan berbagai macam judul anime. Anime yang ditayangkan di Indonesia, tentu saja menggunakan dubbing bahasa Indonesia. Dan pada zaman dahulu, acara TV Impor di Indonesia mengubah lagu pembukanya menggunakan lirik bahasa Indonesia.

Mari kita bernostalgia dengan lagu-lagu anime jaman dulu. Berikut adalah lagu anime jadul ikonik versi bahasa Indonesia:

 1. Kapten Tsubasa 

Ayo Lihat Semua, Kapten Kita Datang ….
Kapten Tsubasa
 merupakan anime bertema sepakbola yang cukup terkenal di Indonesia. Anime ini menjadi salah satu bagian yang menemani kaum Millenial.  Ada empat versi anime Kapten Tsubasa yang pernah diproduksi, yaitu versi 1983, 1994, 2002, dan 2018. Untuk yang versi 1983, anime Kapten Tsubasa memiliki lagu pembuka dengan judul ‘Moeto Hero’. Lagu ini juga memiliki versi bahasa Indonesia.

 2. Kapten Tsubasa: Road to 2002 (Dragon Screamer) 

Ukirkan lah Hati Kapten Masa Depan, Lebih Tangguh Daripada Kita Duga ….. 
Selain versi 1983, sekuelnya berjudul Kapten Tsubasa: Road to 2002 yang rilis pada tahun 2001 juga memiliki lagu pembuka yang ikonik. Judulnya adalah ‘Dragon Screamer’. Lagu ini juga memiliki versi bahasa Indonesia. Dua lagu Kapten Tsubasa versi bahasa Indonesia tersebut memiliki tempat tersendiri di masyarakat.

 3. Dragon Ball 

Bertarung lah Dragon Ball, dengan segala kemampuan yang ada ….
Dragon Ball
 merupakan anime bertema martial arts yang cukup terkenal di Indonesia. Anime ini menjadi salah satu bagian yang menemani kaum Millenial. Tayang di tv lokal sejak 1990an dengan sulih suara Bahasa Indonesia, Dragon Ball beberapa kali diputar di tv lokal. Lagu pembuka anime Dragon Ball berjudul ‘Makafushigi Adventure‘ memiliki versi bahasa Indonesia.

 4. Doraemon 

Aku ingin begini, aku ingin begitu, ingin ini itu banyak sekali, ….
Doraemon 
merupakan salah satu anime jadul yang pernah tayang di Indonesia. Sempat ditayangkan dengan dub original Jepang, namun sejak 1990-an, anime ini tayang dengan dub bahasa Indonesia. Lagu pembuka anime Doraemon pun juga dialihbahasakan ke bahasa Indonesia.

 5. Ninja Hattori 

Lewati gunung, lewati lembah, ….
Ninja Hattori merupakan anime jadul yang pernah tayang di Indonesia. Lagu opening-nya masih terngiang-ngiang di telinga masyarakat Indonesia hingga sekarang. Di Indonesia, anime Ninja Hattori pertama kali tayang pada tahun 1997 di RCTI. Kemudian anime ini beberapa kali ditayangkan ulang.

https://youtu.be/Oo16O4lFUnI

 6. Digimon Adventure 01 

Setelah mimpi panjang tiada akhir, di dunia sepi …
Anime Digimon Adventure merupakan adaptasi dari game virtual pet yang rilis tahun 1997. Adaptasi animenya pertama kali dirilis pada tahun 1999. Total, anime ini memiliki 9 season hingga tahun 2023. Di Indonesia, anime ini tayang di stasiun tv Indosiar. Lagu pembuka nya dialihbahasakan ke bahasa Indonesia.

 7. Detektif Conan 

Walau masa berganti, Dan tahun pun berlalu, …
Detective Conan 
atau Detektif Conan merupakan manga karya Gosho Aoyama. Adaptasi animenya pertama kali ditayangkan pada tahun 1996 dan kemudian anime tersebut ditayangkan ke berbagai negara, termasuk Indonesia. Lagu pembuka yang berjudul ‘ Mune ga Doki Doki’ dialihbahasakan ke bahasa Indonesia.

 8. Hunter x Hunter 

Mari ucapkan selamat pagi, Wujudkan mimpimu lagi, ….
Di Indonesia, anime Hunter X Hunter versi tahun 1999 pernah ditayangkan. Saat itu TV7 (sekarang Trans 7) menayangkan Hunter X Hunter, kemudian channel SpaceToon juga menayangkan Hunter X Hunter versi 1999. Lagu pembukanya berjudul ‘Ohayo’ dialihbahasakan ke bahasa Indonesia.

 9. Saint Seiya 

Saint Seiya, pemuda semuanya ….
Anime Saint Seiya ini tayang di Jepang oleh TV Asahi pada 11 Oktober 1986 hingga 1 April 1989. Saint Seiya kemudian ditayangkan di Indonesia dengan judul Ksatria Zodiak, sempat ditayangkan beberapa kali oleh beberapa stasiun TV. Lagu pembukanya berjudul ‘Pegasus Fantasy’ mendapatkan versi terjemahan bahasa Indonesia.

 10. Sailor Moon 

Aku tak pernah berterus terang, Tapi tak mempercayaimu ….
Sailor Moon
merupakan serial anime yang diadaptasi dari manga karya Naoko Takeuchi. Serial anime Sailor Moon tayang di Jepang pada 7 Maret 1992 hingga 8 Februari 1997. Kemudian serial anime ini ditayangkan di Indonesia.

BACA JUGA: 10 Lagu Anime Jadul Bahasa Jepang yang Ikonik

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang