KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Top 10 Karakter Wanita Di Detective Conan Yang Paling Disukai versi 2023

Baru baru ini situs Jepang Netorabo mengadakan polling “karakter wanita di Detective Conan yang paling disukai”. Polling ini diadakan dari 3 Mei 2023 hingga akhir 9 Mei 2023 (waktu Jepang).

Kalian penasaran dengan hasil pollingnya?? Coba tebak siapa yang mendapatkan peringkat teratas. Berikut hasil akhir yang didapatkan polling tersebut.

1. Haibara Ai (4825 votes)
BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-2

Teman sekelas Conan ini sebenarnya merupakan anggota Black Organization bernama Shiho Miyano yang menjadi kecil karena meminum obat APTX 4869. Karena kematian sang kakak, ia memutuskan untuk berkhianat dan sekarang tinggal di rumah Profesor Agasa.

2. Mori Ran (1621 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-3
Ran adalah pacar Shinichi Kudo sekaligus anak dari Kogoro Mouri, Ia merupakan salah satu tokoh utama dalam seri Detective Conan.

3. Enomoto Azusa 730 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-4
Azusa adalah pekerja muda yang baik hati di Cafe Poirot, kedai kopi yang berada di bawah kantor Kogoro. Kogoro sering pergi ke sana untuk istirahat sejenak. Azusa terkadang memberi Kogoro beberapa kasus untuk dipecahkan.

4. Vermouth (247 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-5
Latar belakangnya sangat misterius. Wanita satu ini merupakan salah satu anggota Black Organization yang terkenal pandai menyamar. Vermouth sepertinya memiliki minat pribadi yang besar pada Conan hingga menjulukinya “Silver Bullet”. Ia sebenarnya mengetahui rahasia Conan yang mengecil tapi untuk alasan yang belum terungkap, ia merahasiakannya dari anggota organisasi yang lainnya.

5. Toyama Kazuha (229 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-6
Kazuha merupakan teman dekat Heiji Hattori. Ayah mereka bekerja sama di kantor polisi Osaka. Sebelumnya ia mengira “kudo” yang sering disebut-sebut Heiji adalah Ran sehingga ia sering bersikap dingin kepada Ran. Namun, seiring berjalannya waktu mereka malah tumbuh menjadi teman dekat.

6. Sato Miwako (217 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-7
Kekasih Takagi ini termasuk anggota kepolisian uang paling disegani dan punya banyak penggemar. Dia memiliki rasa keadilan yang kuat dan membenci penjahat yang mengambil nyawa dengan alasan yang bodoh.

7. Sera Masumi (134 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-8
Dia tinggal di Amerika selama tiga tahun, tetapi pindah ke Jepang dan sekolah di sekolah yang sama dengan Ran. Dia menyebut dirinya sebagai “gadis detektif” dan menyelidiki Black Organization. [enampilan dan kepribadiannya yang seperti bocah laki-laki sering membuat orang salah menyangka ia seorang pria.

8. Suzuki Sonoko (75 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-9
Sonoko adalah sahabat Ran dan merupakan pacar Makoto Kyogoku yang saat ini sedang LDR. Sonoko adalah putri kedua dari Shiro Suzuki, kepala keluarga yang sangat kaya dan memiliki perusahaan besar.

9. Kudo Yukiko (67 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-10
Yukiko adalahh ibu dari Shinichi Kudo. Dia pernah menjadi aktris terkenal sebelum akhirnya menikah dengan Yusaku Kudo dan pensiun. Dia juga berteman dekat dengan Vermouth.

10. Miike Naeko (56 votes)

BLOG-Karakter Wanita di Detective Conan yang paling disukai-11
karakter teman masa kecil Kazunobu chiba. Naeko adalah gadis pekerja keras yang memiliki dedikasi tinggi pada pekerjaannya. Namun, ia juga memiliki sifat pemalu.

Itu tadi  Top 10 karakter wanita di Detective Conan yamg paling disukai. Apakah tebakan kalian ada yang benar Titipers?? Tidak disangka-sangka Ai Haibara lah yang menempati posisi teratas di hati pemirsa, ya pantes film conan ke-26 laris manis, wong penggemar Ai banyak banget.

BACA JUGA: Detective Conan: Iron Submarine – Film Detective Conan Pertama yang Raih 10 Milyar Yen
BACA JUGA: Detektif Conan The Movie: Daftar Lengkap Judul Film Detektif Conan

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

sumber gambar: detectiveconanworld 

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang