Evangelion Thrice Upon a Time Tayang di Indonesia??

Titip Jepang - Evangelion Tayang di Indonesia

Film anime Evangelion: 3.0+1.0 Thrice Upon a Time kemungkinan bakal tayang di Indonesia. Akun twitter CBI Pictures selaku distributor film memberikan teaser akan menayangkan film tersebut.

Film ini sebenarnya sudah tayang di Jepang pada 8 Maret 2021 lalu. Evangelion: 3.0+1.0 Thrice Upon a Time merupakan film terakhir dari tetralogi Rebuild of Evangelion.

BACA JUGA : Ayo Bersulang Dengan Gelas Minum ‘Neon Genesis Evangelion’ Bergaya Tradisional Jepang!

Rebuild of Evangelion merupakan penceritaan ulang dari serial anime original-nya, Neon Genesis Evangelion karya sutradara Hideaki Anno. Anime original-nya tayang pada tahun 1995- 1996. Sebuah film anime End of Evangelion tayang pada tahun 1997 sebagai penutup cerita.

Sementara itu, film Rebuild of Evangelion yang pertama adalah Evangelion: 1.0 You Are (Not) Alone rilis tahun 2007, disusul film kedua Evangelion: 2.0 You Can (Not) Advance yang rilis tahun 2009, dan Evangelion: 3.0 You Can (Not) Redo rilis tahun 2012.

Film keempat, Evangelion: 3.0+1.0 Thrice Upon a Time menghasilkan 10,28 miliar yen (sekitar US $ 74,14 juta atau Rp. 1,1 triliun). Film itu sebenarnya telah tayang di platform streaming Amazon Prime. Namun, CBI Pictures masih mencoba untuk membawakan film tersebut ke Indonesia.

BACA JUGA : One Piece Film Red Menjadi Film Anime Terlaris Nomor 10 Mengalahkan Evangelion: 3.0+1.01: Thrice Upon A Time

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: Twitter CBI Pictures

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Animanga Anime Game Manga News Tekno

Game eFootball dan Blue Lock Jalin Kolaborasi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *