KATEGORI

Belum ada Produk di keranjang kamu, yuk cari produk incaran kamu di sini!

Manga Weekly Shonen Jump yang Bakalan Menggebrak Saat Animenya Rilis

 

Weekly Shonen Jump (WSJ) merupakan majalah penerbit manga populer yang berada di bawah naungan penerbit Shuiesha. Sesuai namanya, majalah ini menerbitkan manga dengan target pasar Shounen (remaja laki-laki) dan diterbitkan seminggu sekali. Majalah ini sudah melahirkan banyak anime populer yang mendunia, di antaranya adalah Captain Tsubasa, Dragon Ball, Slam Dunk, One Piece, Naruto, Bleach, Death Note, Nisekoi, Boku no Hero Academia, Kimetsu no Yaiba, Jujutsu Kaisen, dll. Sekarang ini, WSJ memiliki 16 manga yang belum mempunyai adaptasi anime.

Ada beberapa manga yang kemungkinan bakal menggebrak dunia per-anime-an ketika adaptasi anime-nya tayang. Penilaian ini berdasarkan penjualan komik fisik, viewers di MANGA Plus, dan peringkat di Table of Content pada Weekly Shonen Jump. Berikut ini adalah manga WSJ yang siap menggebrak dunia per-anime-an jika mendapat adaptasi anime.

1. Mashle: Magic and Mashle


Dirilis pada 26 Januari 2020, Mashle merupakan manga Weekly Shonen Jump terlaris di antara yang belum mendapatkan adaptasi anime. Dengan penjualan 3 juta copies hingga volume ke-10. Manga ini mendapatkan 181.000 viewers di aplikasi mangaplus. Cerita di Mashle cukup menghibur, menyajikan konflik yang dibumbui adegan komedi.

Mengisahkan seorang anak bernama Mash yang hidup di dunia sihir. Orang yang tidak punya sihir akan dikucilkan. Mash tidak punya kekuatan sihir, sehingga ayahnya menyembunyikan Mash dari dunia luar dan melatihnya menjadi kuat. Suatu hari, si Mash pergi ke dunia luar, masuk ke akademi sihir, hidupnya dalam bahaya. Dapatkah Mash menghadapi lawan-lawannya dan menghancurkan diskriminasi?

2. SAKAMOTO DAYS


Brutal, berdarah! Itulah dua kata yang tepat untuk mendeskripsikan manga SAKAMOTO DAYS. Meski banyak menampilkan adegan sadis, cerita di manga ini tidak melulu serius, sesekali dialog komedi muncul. Sirkulasi SAKAMOTO DAYS sudah mencapai 500.000 copy dalam 5 volume. Jumlah viewers di situs mangaplus mencapai 120 ribu. Manga ini juga sering berada di papan atas pada Table of Content dari Weekly Shonen Jump, bahkan tak jarang menempati peringkat 1.

Taro Sakamoto adalah seorang mantan pembunuh bayaran yang menikmati masa pensiun setelah menikah. Dia bertemu Shin, seorang pembaca pikiran dan mencoba membunuhnya. Kehidupan damainya berubah ketika muncul serentetan percobaan pembunuhan lain terhadap dirinya.

3. Blue Box

Blue Box (Jepang: Ao no Hako) menjadi manga pendatang baru paling menggebrak. Dalam 4 volume saja, sirkulasinya sudah mencapai 800.000 copy. Di situs mangaplus, jumlah viewersnya mencapai 100.000 orang. Peringkat di Table of Content nya pun konsisten di papan atas. Keunikan manga ini adalah mengambil tema olahraga sebagai bumbu cerita romantisme anak sekolah. Cukup jarang manga yang mengambil genre romance dan sports.

Bercerita tentang Taiki, seorang pemain bulutangkis sekolah. Dia selalu datang ke gedung olahraga lebih awal dari orang lain, dan di sana dia selalu bertemu Chinatsu, kakak kelas yang merupakan pemain basket sekolah. Bertemu setiap hari, membuat Taiki menyukai Chinatsu.

Yuk baca artikel lainnya di sini!

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang