Temani Akhir Pekan, 5 Film Jepang ini Tak Boleh Dilewatkan!

Selain anime dan manga, Industri hiburan jepang juga menghasikan film-film Jepang yang tak kalah menarik lho!

Industri hiburan Jepang sangat populer dengan produksi anime dan manga yang bisa dinikmati beragam usia. Namun ternyata selain anime dan manga, industri hiburan di negeri sakura ini juga mampu menyajikan film-film yang menarik dan seru untuk ditonton. Tak hanya romansa, industri film di Jepang juga mengakomodir berbagai genre seperti horor, thriller, kriminal, misteri dan lain sebagainya.

Kali ini MinTip merangkum 5 film Jepang yang wajib kamu tonton di akhir pekanmu, simak informasinya berikut ini.

1. Tokyo Vice (2022)

titip jepang - film jepang

Film Jepang ini adalah serial drama yang diadapasi dari catatan Jake Adelstein dan ditulis kembali oleh J.T Rogers. Karakter utama Tokyo Vice adalah Jake, seorang reporter Amerika yang ditugaskan di Tokyo untuk menginvestigasi tentang organisasi kejahatan Yakuza.

Dikisahkan Jake Andelstein adalah jurnalis asing berkebangsaan Amerika yang bekerja di kantor surat kabar Jepang. Tokyo Vice mengambil latar waktu pada tahun 1999, ketika organisasi kriminal masih marak dan tak jarang terlibat kontroversi dengan kantor media berita. Dalam menguak sisi kriminal gelap Yakuza ini, Jake bersanding dengan seorang petinggi kepolisian Jepang bernama Hiroto Katagiri untuk mencapai misinya.

Film Jepang Tokyo Vice tayang melalui HBO Max dan Lionsgate Play. Bagi Titipers yang menyukai film kriminal, Tokyo The Vice menjadi salah satu rekomendasi yang tidak boleh dilewatkan. Nuansa kriminal gelap Geng Yakuza pada tahun 90an tergambar sangat jelas pada film jepang ini.

2. Re/member (2023)

titip jepang - film jepang

Re/member adalah film Jepang yang diadaptasi dari manga berjudul “Karada Sagashi” karya Katsutoshi Murase dan Welzard. Film garapan Eiichiro Hasumi ini tayang di Netflix dengan durasi 1 jam 42 menit.

Re/member mengadopsi genre pertemanan dan horor misteri. Film ini berkisah tentang Asuka, dan teman-temannya yang harus berjuang membantu sosok hantu bernama Haruka. Haruka harus menemukan delapan potongan tubuhnya yang tersebar di penjuru sekolah. Tantangan terbesar bagi Haruka dan teman-temannya adalah menemukan potongan mayat itu tanpa diketahui oleh hantu merah yang mengejarnya.

Selain kuat akan nuansa misteri, film ini juga lekat akan petualangan dan pertemanan. Apakah Asuka dan teman-temannya akan berhasil menemukan potongan mayat Haruka? Jangan lewatkan film jepang yang satu ini ya!

3. Wife of A Spy (2020)

titip jepang - film jepang

Fim Jepang garapan Kiyoshi Kurosawa ini pernah menyabet penghargaan film terbaik di Asian Film Awards ke-15 yang diselenggarakan di Busan, Korea Selatan

Alur cerita dalam Wife of A Spy berkisah tentang Satoko, seorang isteri yang mencurigai suaminya Yusaku. Satoko curiga bila suaminya adalah seorang mata-mata dari Amerika Serikat, mekipun dalam kesehariannya Yusaku adalah pebisnis.

Awal kecurigaan Satoko bermula ketika teman masa kecilnya bernama Taiji mencurigai Yusaku karena kedekatannya dengan Jhon Fitzgerald Drummond. Wife of  A Spy dirilis pada tahun 2020 dan kini dapat disaksikan melalui Disney+ Hotstar. Film jepang ini mengambil latar pada tahun 1940

4. Homunculus (2021)

titip jepang - film jepang

Film Jepang yang satu ini adalah adaptasi dari manga dengan judul serupa karya Hideo Yamamoto dan pernah terbit pada rentang tahun 2003 hingga 2011.

Homonculus berkisah tentang main character bernama Susumu Nakoshi yang kehilangan ingatan sekaligus kehilangan keberuntungan dalam hidupnya. Amnesia yang dideritanya itu membuat Susumu hidup luntang lantung sembari berharap ada seseorang yang mengenalinya. Hingga pada akhirnya, Susumu bertemu dengan Manabu Uto, seorang mahasiswa kedokteran yang mencari orang untuk praktek trepanasi.

Konflik muncul setelah Susumu menyetujui dirinya mengikuti prosedur praktek trepanasi atau pengeboran tengkorak kepala oleh Manabu. Sejak saat itu Susumu mulai melihat bayangan-bayangan mengerikan dalam kepalanya. Film psychological thriller garapan Takashi Shimizu ini dapat ditonton melalui Netflix sejak 2021.

5. Drive Into Night (2022)

titip jepang - film jepang

Drive into Night dirilis pada 13 Mei 2022. Film Jepang bergenre drama kriminal ini digarap oleh Dai Saako dan memiliki durasi 2 jam 5 menit. Karakter utama Drive Into Night ini adalah Taichi Akimoto yang mengalami midlife krisis.

Film ini layak ditonton bagi Titipers yang selalu mempertanyakan makna sebuah kebahagiaan. Drive Into Night dapat ditonton melalui situs JFF Independent Cinema.

Tertarik untuk menonton salah satunya? Tulis genre film favoritmu di kolom komentar ya!

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *