SPY×FAMILY Dapatkan Adaptasi Stage Musical

Titip Jepang - SPYxFamily Stage Musical

Manga SPY×FAMILY karya Tatsuya Endo akan memiliki adaptasi panggung musikal (stage musical). Situs resmi untuk panggung musikal SPY×FAMILY mengumumkan pada hari Jumat (30/9) bahwa panggung musikal tersebut akan pentas di Imperial Theater Tokyo pada tanggal 8-29 Maret. Setelah itu, mereka akan melakukan tur nasional di Hyogo Performing Arts Center Kobelco Grand Hall di April dan Teater Hakataza di Fukuoka pada bulan Mei. Situs web ini juga merilis daftar pemeran dan visual.

Dua karakter utama di stage musical itu diisi oleh dua orang, yaitu:

Win Morisaki dan Hiroki Suzuki sebagai Loid Forger

 

Fūka Yuzuki dan Mirei Sasaki (Hinatazaka46) sebagai Yor Forger

Selain itu, pemeran karakter lainnya adalah:

Kurumu Okamiya dan Tsubasa Takizawa sebagai Yuri Briar
Nonoka Yamaguchi sebagai Fiona Frost
Kento Kinouchi sebagai Franky Franklin
Soma Suzuki sebagai Henry Henderson
Manato Asaka sebagai Sylvia Sherwood

TOHO akan memproduksi musikalnya, dan akan mengadakan audisi untuk karakter Anya. Situs resmi produksi akan mengkonfirmasi rincian audisi nanti. G2 mengarahkan musik dan menulis skenario dan lirik. Shuhei Kamimura menggubah, mengaransemen, dan mengarahkan musik.

Adaptasi anime SPYxFAMILY merupakan adaptasi dari manga berjudul sama bergenre action-comedy, yang digarap oleh Studio WIT dan CloverWorks

Komik SPYxFAMILY telah beredar di Indonesia di bawah penerbit Elex Media Komputindo, berikut sinopsisnya:

Loid Forger atau agen Twilight adalah mata-mata terhebat negara Westalis. Ia mendapatkan misi sulit untuk menyusup ke sekolah swasta elit. Untuk menyamarkan identitas, Loid mengadopsi seorang putri yatim piatu dan menikah dengan seorang karyawan kantoran. Namun, siapa sangka ternyata putrinya, Anya adalah seorang esper dan istrinya, Yor adalah seorang pembunuh profesional. Ketiganya belajar hidup berkeluarga sambil menjalankan misi Twilight dan menjaga perdamaian dunia.

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang ya! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Sumber: animenewsnetwork

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *