[Jump Festa ’23] Anime Blue Exorcist Sedang Diproduksi, Sekuel?

Titip Jepang - anime Blue Exorcist

Hari kedua event Jump Festa ’23 pada hari Minggu, 18 Desember mengumumkan bahwa anime Blue Exorcist (Ao no Exorcist) sedang diproduksi oleh studio A-1 Pictures. Belum dijelaskan apakah anime baru ini merupakan sekuel, karena judul dalam pengumuman tersebut adalah “TV Anime New Series”.

Anime ini merupakan adaptasi dari manga karya Kazue Kato, dia merilis manga tersebut di majalah Jump SQ pada tahun 2009. Manga ini hiatus pada Juli 2021, dan dilanjutkan pada Mei 2022. Volume ke-28 manga diterbitkan pada 4 November. Manga ini memiliki sirkulasi lebih dari 25 juta eksemplar.

Sebelumnya, manga ini sudah memiliki serial anime sebanyak 25 episode pada tahun 2011, dan OVA Blue Exorcist: Kuro Runs Away From Home tayang perdana pada tahun 2011. Film Blue Exorcist kemudian ditayangkan di Jepang pada bulan Desember 2012. Season kedua anime The Blue Exorcist: Kyoto Saga tayang perdana pada tahun 2017 dan ditayangkan selama 12 episode.

Ikuti terus berita terbaru dari kanal-kanal Titip Jepang! Yuk, baca artikel lainnya di sini^^

Jangan lupa Ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *