5 Sutradara Studio Ghibli Selain Hayao Miyazaki dan Isao Takahata

BLOG-studio ghibli diakuisisi NTV-1

Studio Ghibli memiliki jajaran sutradara yang memiliki ciri khas nya masing-masing

Studio Ghibli selalu identik dengan Hayao Miyazaki, sang maestro. Dari gaya animasi, desain karakter, keunggulan narasi hingga soundtrack yang berkesan. Selain itu, ada juga Isao Takahata yang turut berperan aktif dalam pembuatan film-film Studio Ghibli lainnya. Duo animator ini telah sukses membawa Studio Ghibli menjadi sebesar sekarang.

Meskipun demikian, sutradara Studio Gjibli bukan hanya mereka berdua saja. Secara total, terdapat 5 animator lain yang pernah menyutradarai film berdurasi panjang untuk studio tersebut — semuanya memiliki ciri khas yang unik untuk dibawa ke dunia animasi. Siapa sajakah orang-orang tersebut? Berikut adalah daftarnya:

1.Gorō Miyazaki

Titip Jepang-Gorō Miyazaki

Gorō Miyazaki adalah anak dari animator sekaligus salah satu pendiri Studio Ghibli, Hayao Miyazaki. Awalnya dia “enggan” mengikuti jejak karir ayahnya. Dua film karyanya mendapatkan kritil beragam dari para pengamat film. Namun, Miyazaki memiliki potensi untuk menjadi sutradara hebat meskipun mungkin tidak dapat dibandingkan dengan ayahnya.

karya:

2.Hiromasa Yonebashi

blog-daftar sutradara studio ghibli-2
sumber gambar: wikipedia

Hiromasa Yonebayashi, berjuluk Maro, menjadi sutradara termuda dari sebuah film teatrikal yang diproduksi oleh Studio Ghibli.

Film kedua dan terakhirnya untuk Ghibli, When Marnie Was There, dinominasikan untuk Akademi Penghargaan untuk Best Animated Feature (Oscar). Yonebayashi kemudian meninggalkan Ghibli bersama produser Yoshiaki Nishimura dan membentuk Studio Ponoc di mana Yonebayashi berlaku sebagai sutradaranya.

Karya:

3.Tomomi Mochizuki

blog-daftar sutradara studio ghibli-3
sumber gambar: Ghibli wiki

Tomomi Mochizuki pernah berkolaborasi dengan Studio Ghibli dan menciptakan satu film berjudul Ocean Waves. Film ini didasarkan oleh novel berjudul sama yang mengisahkan kisah percintaan di masa sekolah menengah dua orang sahabat. Ini merupakan satu-satunya film televisi dalam sejarah perfilman studio ini.

Karya: Ocean Waves (1993)

4.Hiroyuki Morita

blog-daftar sutradara studio ghibli-4
sumber gambar: Ghibli Wiki

Animator lain yang hanya menyutradarai satu film untuk Studio Ghiibli adalah Hiroyuki Morita. Sebelum menyutradarai film Studio Ghibli, Morita bekerja sebagai animator di proyek-proyek seperti Akira, Kiki’s Delivery ServicePerfect Blue dan My Neighbors the Yamadas.

Karya: The Cat Returns (2002)

5.Yoshifumi Kondo

blog-daftar sutradara studio ghibli-5
sumber gambar: The Movie Database

Kisah Yoshifumi kondo sungguh tragis, beliau diduga digadang-gadang sebagai penerus Miyazaki dan Takahata di Studio Ghibli. Seperti Morita, Kondo juga pernah mengerjakan film Studio Ghibli lainnya termasuk Kiki’s Delivery ServiceOnly Yesterday, dan Princess Mononoke.

Karya: Whisper of the Heart (1995)

Itulah tadi beberapa sutradara yang pernah menggarap film-film Studio Ghibli selain Hayao Miyazaki dan Isao Takahata. Btw, sudah nonton film terbaru Studio Ghibli The Boy and the Heron belum Titipers?! Bagaimana pendapat kalian mengenai film besutan Hayao Miyazaki ini? Lihat review dan merchandise film tersebut di TITIP JEPANG ya!

Ikuti terus berita-berita terbaru di kanal Titip Jepang. Yuk baca artikel lainnya lainnya di sini!

Jangan lupa ikuti juga media sosial Titip Jepang:
Instagram: @titipjepang
Twitter: @titipjepang
Facebook: Titip Jepang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *